Saat ini, YouTube menjadi salah satu platform berbagi video paling populer di dunia. Bagaimana tidak, dari anak-anak hingga orang dewasa hampir tidak ada yang tidak mengenal platform yang satu ini. Banyaknya pilihan video mulai dari hiburan, berita, olahraga, dan lain sebagainya menjadi salah satu faktor yang membuat pengguna YouTube merasa betah.
Tak sampai di situ, YouTuber (sebutan untuk seseorang yang memiliki channel dan aktif mengunggah video di platform YouTube) juga menjelma sebagai salah satu profesi yang diidam-idamkan oleh banyak kalangan. Tak sedikit pula artis ibukota yang menggunakan popularitasnya untuk “hijrah” ke platform YouTube dan menjadi YouTuber untuk menambah pundi-pundi rupiah mereka.
Kemudahan serta penghasilan yang cukup menggiurkan tidak lain menjadi alasannya. Meski membuat konten bukanlah hal yang mudah, tetapi kesempatan “viral” atau terkenal yang terbuka lebar bagi siapa saja membuat banyak orang mencoba peruntungan dengan mulai memproduksi konten dan video di platform tersebut.
Namun, yang menjadi masalah adalah membuat channel YouTube kita bisa terkenal dan memiliki banyak pengikut serta penonton. Memang ada beberapa YouTuber yang mampu melejit dalam waktu singkat, tetapi tidak sedikit pula YouTuber yang memerlukan waktu bertahun-tahun untuk mendapatkan popularitas. Padahal, kita memerlukan banyak subscriber dan viewers agar memperoleh penghasilan yang tinggi.
Lantas, bagaimanakah cara agar channel Youtube cepat terkenal? Simak beberapa tips berikut agar channel YouTube kamu mampu bersaing dengan creator lain serta mendatangkan penghasilan yang sesuai dengan harapanmu!
1. Tetapkan Tujuan yang Jelas Sebelum Memulai
Saat kamu ingin memulai untuk membuat konten, kamu perlu menentukan tujuan dari channel yang akan kamu buat. Kamu bisa mulai mencari gambaran konten seperti apa yang akan kamu produksi di kanal YouTube kamu. Bisa konten hiburan, konten informatif, konten edukatif, dan lain sebaginya. Hal ini penting untuk menentukan target audiens yang akan kamu tuju.
Jika kamu telah mengetahui tujuan dari channel-mu, kamu bisa membuat konsep yang matang dan karakteristik yang akan menjadi ciri khas bagi kanal milikmu. Hal inilah yang nantinya akan membuat channel-mu lebih mudah dikenal.
2. Konsisten dalam Membuat Konten
Setiap media sosial memiliki algoritma yang berbeda, tetapi mengunggah konten secara konsisten umumnya setidaknya memperbesar peluang salah satu konten kamu terbaca algoritma dan disaksikan banyak orang. Selain itu, melihat jumlah subscribers dan penonton video yang kamu buat di awal mungkin akan membuat kamu merasa down atau kehilangan semangat membuat konten.
Namun, kamu tidak boleh putus asa dan tetaplah konsisten dalam membuat konten. Saat baru pertama kali membuat channel, upayakan untuk memposting konten di hari yang sama. Jika tidak, kamu bisa mulai membuat perencanaan konten jangka panjang serta menetapkan jadwal atau target konten. Misalnya, kamu menargetkan untuk memposting dua video setiap minggu di hari Jum’at dan Sabtu malam karena engagement sedang tinggi-tingginya pada hari dan jam tersebut.
Baca Juga : Ini 6 Cara Hasilkan Konten Youtube Yang Menarik
3. Buat Konten Original dan Tunjukkan Ciri Khas Kamu
Hal ini merupakan salah satu aspek penting dalam membuat konten. Jadilah dirimu sendiri dan tunjukkan dirimu yang sebenarnya di depan kamera. Itu akan menjadi ciri khas kamu yang nantinya akan dikenal dan diingat banyak orang. Tak perlu harus tampil gaya atau dibuat-buat, sesuaikan semuanya dengan kebiasaan agar kamu merasa nyaman selama membuat konten.
Mungkin kamu akan mendapatkan sedikit kritik apabila ada sikap atau kebiasaan yang menurut orang lain kurang baik. Namun, hal ini bukanlah masalah karena tidak ada orang yang sempurna termasuk juga public figure. Tenang saja karena semua orang memang harus tampil menjadi dirinya sendiri!
Baca juga: Cara Membuat Iklan di YouTube
4. Lakukan Riset Sebelum Membuat Konten dan Pertimbangkan Topik yang Sedang Trending
Sebelum membuat konten, kamu perlu melakukan riset terlebih dahulu. Terlebih lagi jika konten yang kamu produksi adalah konten edukatif atau informatif. Mencari bahan materi yang valid dan kredibel merupakan hal yang wajib dilakukan agar informasi yang kamu bawa tidak menimbulkan misleading dan terindikasi sebagai hoaks.
Selain riset materi yang akan kamu sampaikan dalam konten, melakukan riset terhadap topik yang sedang trending juga penting. Biasanya, topik yang sedang populer akan menduduki tinggi pertama dalam berbagai situs pencari. Dengan “nebeng” pada topik yang sedang tren, diharapkan kamu bisa meningkatkan peluang bagi konten kamu untuk mendapat lebih banyak audiens.
5. Hindari Konten yang Bertele-tele
Jangan terlalu banyak basa-basi atau sok asyik yang justru membuat kamu kelamaan mengobrol. Durasi video yang terlalu lama dan membosankan akan membuat orang tidak menyukai video tersebut.
Misalnya kamu membuat konten ASMR, maka yang diharapkan penonton adalah pengambilan gambar makanan atau minuman yang menarik. Menambahkan candaan atau ciri khas kamu pada setiap konten merupakan hal yang penting, tetapi memperhatikan durasi dan isi keseluruhan konten juga tidak kalah pentingnya. Selama kamu bisa mengemas konten tersebut dengan menarik dan tidak membosankan, maka penonton pun akan larut dan menikmati kontennya.
6. Pakai Thumbnail yang Menarik
Seringkali, seseorang mengeklik sebuah video karena termakan oleh clickbait judul atau thumbnail video. Bisa saja seseorang membuka YouTube karena ingin menonton Music Video artis Korea, tetapi ketika melihat thumbnail salah satu konten prank yang menarik ia justru mengeklik dan menonton video tersebut.
Perumpamaan di atas seringkali terjadi atau mungkin kita alami sendiri. Selain menarik perhatian penonton, thumbnail juga dapat menjadi identitas dan ciri khas dari konten-konten yang berasal dari kanal YouTube kamu sehingga penonton lebih mudah mengenali dan menemukan konten milikmu.
Baca juga: Pengertian hingga Tips Membuat Thumbnail
7. Lakukan Interaksi dengan Penonton
Last but not least, upayakan untuk selalu berinteraksi dengan penonton. Minta mereka untuk turut memberikan pendapat di kolom komentar atau mengunjungi akun media sosial kamu untuk berdiskusi atau berinteraksi lebih lanjut. Paling tidak, berikan ekspresi dan kesan yang ramah bagi penonton agar mereka lebih nyaman melihat konten di channel kamu.
Bentuk-bentuk interaksi lainnya juga bisa kamu lakukan melalui caption yang unik dan lain sebagainya.
Itulah dia beberapa tips yang bisa kamu lakukan agar channel YouTube kamu cepat terkenal. Jika kamu membutuhkan pelatihan atau kiat-kiat yang lebih detail, kamu bisa mengakses kursus sukses menjadi YouTuber berikut ini!
Baca Juga : 8 Cara Menjadi YouTuber Pemula Yang Sukses