Tanggal:23 November 2024

Mudah Transaksi dengan Kartu Debit BCA

Dalam dunia perbankan, produk-produk bank banyak yang diluncurkan untuk memenuhi kebutuhan pasar konsumen.

Perusahaan bank BUMN maupun swasta berlomba-lomba menghadirkan berbagai solusi kebutuhan masyarakat yang berkaitan dengan financial.

Produk yang ditawarkan juga berbagai macam jenis dan fungsi yang berbeda. Produk yang ditawarkan dapat berupa Tabungan, kartu debit, kartu kredit, KPR, Pinjaman, Reksa Dana, dll. 

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi melahirkan inovasi-inovasi baru produk bank yang dapat dimanfaatkan bagi para nasabah.

Salah satu produk bank yang selalu diminati dari berbagai kalangan dan sudah ada sejak lama yaitu kartu debit.

Kartu debit sendiri memiliki berbagai macam jenis, kegunaan, dan manfaat yang berbeda-beda. Hal tersebut dapat dijelaskan dibawah ini.

Pengertian Kartu Debit 

Dilansir  dari laman Bank Indonesia, Selasa (05/04/20203) Kartu Debit merupakan pembayaran sah yang menggunakan kartu dan dapat dilakukan pembayaran atas kewajiban yang timbul dari suatu kegiatan ekonomi, termasuk transaksi pembelanjaan, dimana kewajiban pemegang kartu dipenuhi seketika dengan mengurangi secara langsung simpanan pemegang kartu pada bank atau lembaga selain bank yang berwenang untuk menghimpun dana sesuai ketentuan perundangan-undangan yang berlaku. 

Lebih singkatnya kartu debit diartikan sebagai kartu elektronik yang diterbitkan oleh bank sebagai fasilitas bagi pemegang rekening tabungan atau giro yang memiliki fungsi melakukan transaksi perbankan di mesin ATM maupun di toko yang memiliki mesin gesek Electronic Data Capture (sikapiuangmu.ojk.go.id).

Jenis Kartu Debit 

Setiap bank memberikan berbagai pilihan bagi para nasabah untuk memilih kartu debit mana yang dibutuhkan yang sesuai dengan kondisi finansial para nasabah itu sendiri. Kartu Debit dapat dibedakan atas dua hal yang mendasar diantaranya:

Berdasarkan Limit Transaksi

limit transaksi dapat berupa limit harian yang diberikan oleh bank yang berkaitan dengan transaksi penarikan/setoran. Penentuan tersebut dibatasi dengan batas maksimum yang telah ditetapkan oleh bank Indonesia untuk kepentingan perlindungan nasabah.

Berdasarkan Biaya

penggunaan kartu debit memiliki berbagai biaya diantaranya biaya administrasi dan biaya bertransaksi dengan bank lain yang besarnya telah ditentukan kesepakatan bersama oleh beberapa pihak bank

Manfaat Kartu Debit 

kartu debit diminati para nasabah maupun calon nasabah karena memiliki beberapa manfaat yang memberikan kemudahan bagi penggunanya. Kartu debit juga dapat digunakan di toko-toko belanja yang memudahkan para pengguna melakukan pembayaran dari berbagai aktivitas hanya dengan menggesekan kartu pada mesin Electronic Data Capture (EDC). Manfaat dari kartu debit antara lain:

Kemudahan melakukan transaksi melalui ATM

transaksi yang dapat dilakukan pada mesin ATM yaitu penarikan/setoran tunai, transfer antar bank, pembayaran tagihan listrik maupun telepon, isi ulang pulsa dan kartu elektronik , hingga info saldo tabungan

Kemudahan melakukan transaksi berbelanja tanpa perlu membawa uang tunai

pembayaran dapat dilakukan menggunakan kartu yang digesekan pada mesin EDC sehingga tidak perlu membawa uang cash yang berlebih. Keamanan dan kenyamanan juga tidak perlu diragukan karena kartu debit dapat menjamin dan menyelesaikan pembayaran sesuai kebutuhan Anda

Risiko dari Kartu Debit 

Selain memiliki manfaat yang mempermudahkan para nasabah, namun kartu debit juga memiliki beberapa risiko yang harus diperhatikan oleh para nasabah maupun calon nasabah. Beberapa risiko yang ada pada penggunaan kartu debit yaitu:

  1. Risiko kartu dapat digunakan oleh pihak lain yang memiliki info dalam penyimpanan kartu dan pin yang diakibatkan kelalaian dari pengguna kartu debit
  2. Risiko modus kejahatan seperti card trapping yaitu menjebak kartu agar tersangkut pada mesin ATM dan card skimming yaitu dengan duplikasi data pada magnetic stripe yang dapat melakukan transaksi tanpa penggunaan kartu asli.

Berikut adalah penjelasan dari pengertian, jenis, manfaat, hingga risiko dari penggunaan kartu debit. Setiap bank meluncurkan produk kartu debit yang memiliki banyak kegunaan dan manfaat serta jenis yang berbagai macam. Pemilihan jenis kartu debit dapat disesuaikan oleh kebutuhan dan kondisi finansial dari para nasabah itu sendiri. Syarat dan ketentuan dari penggunaan kartu debit juga diberlakukan untuk setiap nasabah. Syarat dan ketentuan tersebut sudah ditetapkan oleh pihak Bank Indonesia, Otoritas Jasa Keuangan, dan pihak bank-bank umum.

Jenis Kartu Debit BCA

Setelah mengetahui pengertian dan manfaat kemudahan yang telah dijelaskan diatas, apa kamu jadi tertarik untuk memiliki kartu debit? Nah bank BCA punya pilihan nih buat kamu yang ingin memiliki kartu debit. Bank BCA menyediakan beberapa jenis kartu debit yang sesuai dengan kebutuhan kamu nih! Jenis kartu debit BCA terdiri dari Debit BCA Mastercard, Debit BCA GPN. Masing-masing jenis kartu dibagi menjadi 3 tipe dengan warna dan limit yang berbeda. Dari setiap jenis kartu debit BCA memiliki benefit yang berbeda-beda nih. Kamu bisa sesuaikan dengan kebutuhan kamu dengan melihat info selengkapnya situs ini.

Ditulis Oleh Jihan Nurhaliza F (Mahasiswa Peserta Studi Independen Batch 4) Kelompok B

Referensi : 

https://sikapiuangmu.ojk.go.id/FrontEnd/images/FileDownload/422_perbankan-6%20praktis%20dan%20mudah%20kartu%20debit_2018_small.pdf

https://www.bi.go.id/id/edukasi/Pages/Kartu-ATM-Debet.aspx

Ini Adalah Akun Publikasi Artikel Buatan Mahasiswa & Mahasiswi Studi Independen di Vocasia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *