Tanggal:24 April 2024
perbedaan lamaran dan tunangan

Jangan Salah Paham! Simak Perbedaan Lamaran dan Tunangan

Menikah adalah muara jalinan kasih antara dua sejoli yang saling mencintai. Sebelum upacara pernikahan, pasangan akan melewati prosesi tunangan dan lamaran terlebih dahulu. Apakah Sobat Vocasia tahu perbedaan lamaran dan tunangan? Sebagian orang mungkin masih menyangka bahwa kedua prosesi ini adalah mirip ataupun sama. Dalam prosesi tunangan dan lamaran kedua calon mempelai memang saling menyematkan cincin di jari manis. Namun, tunangan dan lamaran jelas-jelas prosesi yang berbeda lho! Mau tahu apa perbedaan lamaran dan tunangan? Simak artikel ini hingga akhir ya!

Baca juga: 7 Hal yang Perlu diperhatikan Sebelum Menikah, Calon Manten Wajib Baca!

Apa Bedanya Lamaran dan Tunangan?

perbedaan lamaran dan tunangan

Perbedaan lamaran dan tunangan bisa dilihat dari berbagai aspek. Apa saja itu? Nah, berikut adalah beberapa cara untuk membedakan mana prosesi tunangan dan lamaran.

1. Definisi

Tunangan adalah wujud komitmen dua orang untuk menyatukan hidup menuju ke jenjang yang lebih serius. Dengan kata lain, tunangan adalah janji bersama dari sepasang sejoli untuk menikah. Sementara lamaran adalah prosesi meminta atau meminang pasangan untuk menikah di hadapan orang tua dan kerabat. Di Indonesia, prosesi lamaran lebih bersifat adat karena dilaksanakan sesuai dengan budaya daerah masing-masing.

2. Keseriusan

Tunangan memiliki kadar keseriusan yang lebih rendah daripada lamaran. Tunangan masih pada sebatas penyatuan komitmen antara kedua calon mempelai. Sementara lamaran sudah memasuki ranah yang lebih serius. Mengapa? Karena pada tahap ini sudah terjadi yang disebut dengan meminang seseorang untuk dijadikan pasangan hidup. Ketika pasangan merencanakan prosesi lamaran, biasanya mereka juga sudah merencanakan upacara pernikahan.

3. Proses

Sekalipun dalam prosesi tunangan dan lamaran kedua calon mempelai saling menyematkan cicin pada jari manis, tetap saja terdapat perbedaan dari prosesnya. Prosesi pertunangan pada umumnya hanya berlangsung saling bertukar cincin. Sementara prosesi lamaran tidak hanya saling bertukar cincin tetapi juga membawa seserahan untuk calon mempelai wanita. Bentuk seserahan tersebut sangat beragam, dapat berupa tas, sepatu, pakaian, atau barang yang memang diinginkan oleh calon pengantin wanita. Tunangan adalah tanda awal untuk memulai persiapan pernikahan, sedangkan lamaran adalah bagian dari persiapan pernikahan.

4. Waktu Penyelenggaraan

Tunangan dan lamaran tentu memiliki waktu penyelanggaraan yang berbeda. Apabila diurutkan berdasarkan timeline maka rangkaian yang dilalui sepasang sejoli dari awal hingga akhir prosesi pernikahan adalah tunangan, lamaran, hari H, dan resepsi. Tunangan bisa dilangsungkan jauh-jauh hari sebelum pernikahan, sedangkan lamaran dilangsungkan mendekati hari H pernikahan.

5. Sifat

Tunangan dianggap sebagai acara yang tidak formal atau tidak begitu esensial. Hal ini tentu berbeda dengan lamaran yang lamaran dipandang sebagai prosesi yang lebih formal dan hikmat. Oleh karena itu, banyak orang yang memilih untuk langsung mengadakan acara lamaran daripada melewati tunangan terlebih dahulu. Jadi, calon mempelai dapat menentukan sendiri akan mengadakan acara tunangan atau tidak.

6. Pihak yang terlibat

Perbedaan lamaran dan tunangan juga dapat dilihat dari siapa yang menghadiri acara tersebut. Orang-orang yang terlibat dalam acara tunangan selain keluarga adalah para sahabat, rekan kerja, dan relasi sejenisnya. Sementara dalam acara lamaran justru lebih banyak melibatkan peran orang-orang yang bisa dikatakan pemimpin atau orang kepercayaan masyarakat, misalnya pemuka agama, kepala lingkungan setempat, atau sejenisnya.

Baca juga: 

Nah, demikianlah beberapa poin untuk dapat membedakan antara tunangan dan lamaran. Tunangan dan lamaran adalah dua prosesi yang dilalui oleh sepasang kekasih sebelum benar-benar sah menyandang status sebagai suami-istri. Setiap orang pasti memimpikan acara yang hadir hanya sekali seumur hidup ini menjadi momen spesial yang tidak akan pernah terlupakan.

Mungkinkah Sobat Vocasia salah satu yang sedang mempersiapkan acara tunangan atau bahkan lamaran? Wah, pilihlah konsep acara yang sesuai dengan selera kamu dan pasangan. Jadikan momen tersebut tidak hanya berkesan tetapi juga hikmat.

Adakah prosesi tunangan dan lamaran yang menurut Sobat Vocasia sangat unik? Berbicara tentang prosesi pernikahan yang unik dan tiada tandingannya, Indonesia tentu punya ratusan tradisi pernikahan yang dipraktikkan di setiap daerah. Tradisi ini harus dilestarikan sebagai khazanah budaya Indonesia.

Baca juga: 

Kursus pelatihan usaha mie ayam vocasia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *