1. Riset pasar
Mau nemulai bisnis apa pun itu harus dilakukan riset pasar terlebih dahulu, ya. Mengapa demikian? Tentu saja untuk mencari tahu apa sih minat calon konsumen terkait bisnis yang hendak kamu jalankan ini. Yang mana dalam hal ini bimbel online, maka kamu bisa melakukan riset pasar untuk menentukan kelas online bidang apa saja yang berpeluang besar mendapatkan perhatian dari calon konsumen. Peluang kelas online bidang tertentu ini paling mudah ditemukan melalui riset kebutuhan seorang siswa sesuai dengan situasi dan kondisi, ya. Misalnya saja di mendekati penerima siswa baru, kamu bisa memfokuskan kelas bimbingan belajar online dengan jaminan bisa masuk sekolah jenjang lanjutan yang jadi sekolah favorit.
Baca juga :
Optimalkan Keuntungan Bisnis Dengan Terapkan 5 Cara Riset Pasar Ini!
6 Cara Temukan Peluang Bisnis Menguntungkan Di Lingkungan Sekitar
2. Tentukan target konsumen
Lebih lanjut dari poin di atas yakni mengenai riset pasar atas bidang bimbel belajar apa yang layak diadakan dengan dasar pada kebutuhan calon siswa pada periode tertentu, maka kamu harus menentukan pula segementasi konsumennya dari kalangan mana atau rentang dari umurnya, ya.
Misalnya saja kamu ingin membuat bimbingan belajar online untuk sukses ujian nasional dengan jaminan nilai yang memuaskan serta jaminan bisa masuk sekolah jenjang lanjutan yang favorit, di sini kamu bisa menyasar siswa kelas 6 SD, 9 SMP, dan 12 SMA. Sedangkan untuk program bimbingan belajar agar bisa masuk PTN dan jurusan favorit yang sesuai keinginan siswa, maka kamu bisa menyasar siswa kelas 12 SMA yang berniat melanjutkan kuliah.
Jangan sampai program yang kamu buat dengan luar biasa isi pembelajarannya itu jadi sia-sia akibat salah target promosi, ya. Ingat bahwa kamu yang harus menjemput siswa bimbinganmu bukan siswa yang mendatangimu. Jadi, harus paham target yang ada siapa dengan program bimbingan belajar apa yang tengah dibutuhkan, barulah tawarkan berbagai program dan jaminan beserta harganya.
Baca juga :
Strategi Pemasaran Produk Makanan Agar Dilirik Oleh Konsumen
7 Cara Mudah Membangun Brand Sendiri, Dijamin Berhasil!
3. Sediakan pengajar yang berkualitas di bidangnya
Secara logika bagaimana kamu bisa berani memberikan jaminan luar biasa besar risikonya seperti jaminan nilai yang bagus, jaminan masuk sekolah favorit, hingga jaminan masuk perguruan tinggi negeri dan jurusan yang diinginkan siswa jika kamu tak menyiapkan pengajar yang sungguh berkompeten di bidangnya masing-masing. Ibaranya sih, kalau di sekolah hanya menyediakan guru umum untuk mempelajari suatu ilmu, maka dengan mengikuti bimbingan belajar tambahan ini besar harapannya untuk mendapatkan guru spesialis yang tentunya harus berkualitas tinggi.
Selain itu, dengan menjamin adanya tenaga pengajar yang benar-benar berkualitas, maka kamu bisa menaikkan harga jual dari program bimbingan belajar online yang kamu buat, ya. Tapi, balik lagi adanya harga mahal yang dibayarkan siswa kepadamu, maka mereka percaya akan kualitas dan jaminan yang kamu berikan, maka jaga kepercayaan itu dengan cara memberikan guru yang benar-benar terverifikasi untuk mengajar mereka.
Bagaimana cara memverifikasi calon guru pengajar agar benar-benar terjamin? Tentu saja hal yang pertama kamu bisa melihat berapa berapa nilai IPK mereka, apakah sudah sesuai dengan batas minimal menjadi pengajar di bimbingan belajarmu? Lalu cek beliau itu lulusan dari perguruan tinggi mana, dibidang apa, bahkan apa saja prestasi praktisnya atas bidang yang beliau geluti itu. Dari hal umum tersebut setidaknya dari penjaringan administrasi saja sudah bisa mencerminakan bagaimana intelektual calon guru secara nyata.
Bahkan kamu juga perlu mengadakan tes atau semacam ujian penerimaan menjadi guru pengajar pada bimbingan belajar milikmu. Kalau secara administrasi sudah terbukti bagusnya mulai dari nilai IPK yang tinggi, lulusan salah satu perguruan tinggi terbaik, hingga memiliki sejuta prestasi di bidangnya, lantas apa masih diragukan lagi dan masih perlu dites? Tentu saja iya. Hal tersebut karena kita tidak pernah tahu apa yang ada dibalik berbagai pencapaian sukses sisi administrasi tersebut, nah dengan ujian atau dites ya artinya secara langsung di saat sekarang kamu bisa dengan nyata mengetahui juga membuktikan apakah memang benar ia calon guru yang layak atau tidak, ya. Selain itu, kamu memberikan harga yang mahal untuk bimbingan belajar dengan jaminan yang besar pula, jadi wajar melakukan proses rekruitmen yang super ketat untuk mendapatkan pengajar terbaik yang membawa siswa menuju klaim program bimbingan belajar pun si pengajar mendapatkan gaji yang besar, ya hitungannya simbiosis mutualisme deh.
4. Buat sistem pembelajaran yang menyenagkan dan mudah
Ketika siswa belajar dengan sistem pembelajaran yang mudah misalnya saja dengan menggunakan rumus yang cepat dan tepat, pastinya ia tak akan kesusahan untuk mengerjakan soal-soal yang dulunya ia anggap rumit dan enggan untuk dipelajari, ya. Selain itu, situasi pembelajaran yang menyenangkan juga membuat suasana belajar jadi tegang layaknya sedang sekolah formal, ya. Mungkin perlu yang namanya pendinginan berupa game dan sejenisnya agar mood siswa jadi senantiasa membaik selama bimbingan belajar berlangsung.
Hal-hal di atas selain memberikan manfaat bagi kenyamanan siswa, tapi pasti bakal kembali jadi manfaat buat bimbingan belajar online yang kamu adakan, lho. Mengapa demikian? Ya karena siswa yang menyadari enaknya mengikuti bimbingan belajar dengan sistem mudah dan menyenangkan kelak saat butuh bimbingan lagi tentu akan kembali padamu atau setidaknya kalau ia sedang tak butuh bimbingan, ya ia bisa merekomendasikan bimbingan belajar milikmu pada teman-teman sekitarnya yang membutuhkan, nih.