Site icon Vocasia

10 Rekomendasi SEO Tools Terbaik dan Gratis

Rekomendasi keyword tools (pexels.com/pixabay)

Rekomendasi keyword tools (pexels.com/pixabay)

Pengertian SEO

Search Engine Optimization (SEO) merupakan cara meningkatkan kualitas dan kuantitas traffic di website agar dapat muncul di peringkat atas hasil pencarian Google. Misalnya, melihat performa traffic, mengukur kualitas backlink, memantau link building, 

Baca Juga:

Apa itu SEO Marketing? Manfaat dan Cara Kerjanya

Keyword Tools untuk Menganalisis Website

  1. Google Keyword Planner

SEO tool gratis pertama datang dari Google Keyword Planner. Tool ini merupakan salah satu keyword research tool paling populer. Sebab selain gratis, tool Google Keyword Planner juga mampu menyajikan hasil keywords yang memuaskan. Tak hanya itu, tool ini juga termasuk yang mudah digunakan. Cocok bagi kamu yang baru pertama kali menggunakannya, kamu akan lebih mudah memahami cara kerjanya. Hasil pencarian Keyword Planner akan memunculkan jumlah pencarian kata kunci per bulan hingga tingkat kesulitan kompetisi kata kunci.

Baca Juga: Berikut Tugas-Tugas SEO Specialist!

  1. SEMRush

Keyword tool gratis selanjutanya adalah SEMRush yang merupakan tool SEO yang dikembangkan oleh perusahaan asal Massachusetts, Amerika Serikat. Ketika mengetikkan kata kunci di Keyword Overview, kamu akan menemukan beragam informasi terkait kata kunci tersebut, seperti volume pencarian, keyword difficulty (KD), cost-per-click (CPC), bahkan variasi kata kunci hingga pertanyaan terkait. Di akun gratis, kamu bisa mencari hingga 10 keywords dalam sehari. Tapi, kamu selalu bisa mengupgrade menjadi akun premium mulai dari USD 99.95 per bulan.

Dengan SEMrush, Anda bisa meningkatkan upaya SEO On Page dan Off Page menggunakan fitur sebagai berikut:

Baca Juga: 6 Tools Website Traffic Monitoring Terbaik

  1. Yoast SEO

Yoast SEO merupakan salah satu plugin SEO populer di kalangan pengguna WordPress. Berbeda dengan tool lain yang harus diakses melalui website atau web app, Yoast SEO dapat dipasang di WordPress dan secara otomatis akan menganalisis apakah konten sudah menerapkan SEO dengan benar.

Yoast SEO memiliki beberapa fitur, seperti focus keywordmeta deskripsi, meta title, readability, slug, dan lainnya. Dengan fitur-fitur tersebut, Yoast SEO sangat tepat digunakan untuk memastikan konten sudah sesuai kaidah SEO secara real time.

Selain itu, Yoast SEO juga dapat membantu Anda dari sisi technical. Misalnya, dengan memberikan rekomendasi interlink untuk artikel tersebut, notifikasi error page, canonical link otomatis, dan How To schema agar konten lebih terstruktur.

  1. Google Analytics

Google Analytic memiliki kemampuan untuk memantau perkembangan performa website. Bahkan tools yang memiliki user hingga 28,8 juta pengguna ini mampu menyarikan data lengkap berupa:

Baca Juga: Perbedaan Antara SEO dan SEM

  1. Ubersuggest

Ubersuggest dari neilpatel.com merupakan salah satu SEO tool serbaguna yang bisa membantu optimasi secara On Page dan Off Page. Tool ini dilengkapi dengan tiga fitur utama, yaitu:

Sebagai sebuah SEO tools, Ubersuggest memiliki  keunggulan berikut:

Baca Juga: Perbedaan Antara SEO On-page dan SEO Off-page

  1. Moz

Selain bisa digunakan untuk meningkatkan traffic website, tools yang satu ini juga bisa kamu gunakan untuk menganalisis website, terutama pada Page Authority (PA) dan Domain Authority (DA). Kamu hanya membuat akun baru untuk mulai melakukan riset kata kunci.

Baca Juga: 8 Teknik dan Panduan Melakukan SEO

  1. Keyword Tool

Keyword tool yang satu ini cukup unik, karena memiliki nama “Keyword Tool”. Tool ini bisa kamu manfaatkan untuk mencari ide long-tail keyword di artikel websitemu. Menariknya adalah Keyword Tools memiliki keunikan, yakni juga bisa melakukan riset untuk kata kunci di media sosialmu. Hal ini bisa berguna untuk membantumu mencari hashtag yang relevan untuk Instagram dan Twitter.

Baca Juga: 8 Rekomendasi Keyword Tool Gratis Terbaik

  1. Check My Links

Website atau blog yang berkualitas dapat dinilai dari external dan internal link yang terdapat dalam sebuah artikel dan check my links dapat membantu kamu memastikan semua link yang dilampirkan dalam sebuah artikel masih aktif. Link yang masih aktif akan berwarna hijau dan link yang sudah tidak dapat dikunjungi lagi ditandai dengan warna merah. Tool ini dapat digunakan sebagai salah satu extension untuk web browser Google Chrome.

  1. Soovle

keyword tool yang satu ini tidak terdapat volume search, KD, dan CPC. Akan tetapi Soovle dapat menemukan informasi terkait keword yang kamu cari dari berbagai mesin pencari sekaligus. Jadi, tak seperti tools lain, di Soovle kamu sudah tak perlu mengklik halaman mesin pencari satu per satu untuk menemukan informasi kata kunci terkait.

Baca Juga: 8 Rekomendasi SEO Tools Youtube Terbaik

  1. Mobile Friendly Test

Mobile friendly test adalah tool dari Google yang bisa kamu gunakan untuk melihat apakah website-mu sudah mobile-friendly atau belum. Agar dapat menggunakannya, kamu hanya perlu memasukkan URL website yang ingin kamu analisis, lalu klik tombol “run test”. Setelah itu, tunggu beberapa detik hingga kamu melihat hasil tampilan website di mobile.

Tool ini juga dapat memberikan beberapa saran yang bisa kamu lakukan untuk mengoptimasi website-mu agar dapat diakses dengan mudah dan nyaman oleh pengguna mobile, seperti ukuran font dan media pada konten website.

Baca Juga: 7 Tips Optimisasi SEO WordPress

Exit mobile version