Curriculum Vitae (CV) merupakan hal penting ketika memutuskan untuk melamar kerja ke suatu perusahaan. CV menjadi salah satu modal bagimu untuk ‘menjual’ kemampuan yang dimiliki. Dalam pembuatannya, usahakan terlihat kreatif agar bisa menarik perhatian HRD.
Sebab faktanya, HRD atau recruiter hanya punya waktu 5-10 detik untuk memeriksa CV kamu. Jadi, CV dengan desain menarik dan kalimat yang meyakinkan membuat CV kamu memiliki potensi lebih besar untuk dilirik HRD.
Saat ini, banyak situs-situs online yang bisa membantumu membuat CV dengan desain yang sesuai selera. Vocasia sudah merangkumkan beberapa rekomendasi website pembuat CV gratis yang bisa membantumu menarik perhatian HRD. Yuk, simak pembahasannya berikut ini!
1. Canva
Website satu ini mungkin sudah tak asing buat kamu. Tidak heran, karena Canva menyediakan banyak template desain yang dapat digunakan untuk membuat CV gratis.
Desain CV yang disediakan dikelompokkan menjadi berbagai tema. Mulai dari abstract, colorful, hingga profesional. Jadi, kamu bisa buat CV gratis bernuansa kreatif atau resmi. Sehingga, kamu hanya perlu menyesuaikan dengan kepentingan perusahaan incaran.
Sayangnya desain Canva kurang ramah Applicant Track System (ATS), yaitu aplikasi penyaring CV otomatis yang peka terhadap deskripsi teks. Sebab, Canva lebih menonjolkan desain dinamis dan minim ruang teks.
2. Novoresume
Novoresume merupakan website membuat CV gratis yang menyediakan berbagai template desain berdasar kebutuhan kamu. Template desainnya dikelompokkan dalam berbagai kategori. Mulai dari basic, college, executive, hingga creative. Jadi, kamu bisa memilih desain CV resmi hingga kreatif.
Situs ini dilengkapi dengan fitur optimizer. Fitur tersebut yang akan merevisi kekurangan biodata yang dianggap krusial oleh penilaian HRD. Selain itu, Novoresume juga menyediakan fitur Live Content Feedback. CV kamu akan dikomentari langsung dari pakarnya. Tujuannya agar CV kamu lebih menarik dan sesuai dengan preferensi HRD perusahaan sasaran kamu.
3. Bikin CV
Bikin CV merupakan website membuat CV dari Indonesia. Saat ini sudah ada 31.250 orang yang membuat CV gratis di website ini. Tidak heran, sebab interface-nya user friendly.
Selain itu, alur buat cv gratis milik Bikin CV juga tergolong simpel. Pengguna tinggal mengisi tabel informasi, memilih desain, dan mengunduh file CV. Namun, website membuat CV gratis yang satu ini desainnya kurang bervariasi. Jadi, Bikin CV bukan pilihan tepat bagi kamu yang ingin membuat CV online dengan desain yang unik.
4. Visual CV
Visual CV merupakan website pembuat CV dengan desain formal dan profesional. Website pembuat CV yang satu ini memudahkan kamu dalam mengisi data. Sebab, kamu dapat mengimpor data dari LinkedIn. Tapi pertama-tama kamu perlu log in dengan LinkedIn kamu.
Setelah CV jadi, kamu juga bisa melacak viewers CV kamu. Caranya dengan membagikan link CV ke berbagai media sosial. Lalu kamu bisa memantau grafik viewers di dashboard. Lalu, jika kamu membuat CV untuk industri berbeda-beda, kamu bisa mengelompokkannya di dashboard kamu. Misalnya, CV untuk industri kesehatan, kreatif, dan keuangan.
5. CV Maker
CV Maker merupakan salah satu website membuat CV gratis dengan desain simpel. Website ini memiliki banyak template desain dengan nuansa bersih dan simpel. Tidak hanya itu, alur pembuatan CV-nya pun user friendly.
Kamu cukup mengisi form informasi, memilih desain, dan mengunduh CV. Selain itu, CV juga dapat diunduh dalam berbagai format. Mulai dari format PDF, HTML, hingga TXT. Jadi, Anda bisa menjadikan CV lebih ramah ATS.
6. Indeed
Website membuat CV dengan desain simpel selanjutya adalah Indeed. Website ini memiliki template desain dengan 10 kategori. Mulai dari simple, minimalist, hingga kreatif. Tapi, apapun kategorinya, nuansa desain Indeed memang bersih dan simpel.
Kamu tidak perlu log in atau registrasi untuk membuat cv online. Kamu bisa langsung mengisi form informasi yang tersedia. Tabel informasi tambahannya pun cukup lengkap mulai dari penghargaan, sertifikasi, link, hingga grup. Website ini juga membebaskan kamu untuk mengatur tata letak informasi sesukamu.
7. Zety
Zety merupakan website memebuat CV yang menyediakan berbagai contoh CV online yang bisa dimodifikasi. Baik dari segi desain, background warna, hingga template kalimat deskripsi diri.
Pengalaman saat membuat CV online yang menarik dan gratis di Zety pun sedikit berbeda. Kamu akan menjawab pertanyaan terkait daftar riwayat hidup. Lalu di bagian samping kamu bisa langsung melihat preview desain.
Desain yang tersedia mayoritas bertema profesional. Jadi, sudah pasti contoh CV onlinenya ramah ATS. Ketika sudah cocok dengan desainnya, kamu tinggal klik unduh. Format CV yang tersedia cukup beragam. Mulai dari PDF, Word, hingga TXT.
Baca juga :
7 Tips Jitu Membuat CV Menarik Agar Diperhatikan Oleh Rekruiter
4 Cara Membuat CV Yang Otomatis Terlirik HRD, Simak Baik-Baik!
Perbedaan CV Dengan Resume Yang Perlu Kamu Ketahui
13 Contoh Deskripsi Tentang Diri Sendiri Di CV, Menarik Dan Disukai Rekruter