Tanggal:24 November 2024
ilustrasi peluang kerja teknik informatika (pixabay.com)

Bagaimana Sih Prospek Kerja Informatika? Cek Jawabannya di Sini!

Apa Itu Teknik Informatika?

Teknik informatika merupakan sebuah program studi yang mempelajari serta menerapkan prinsip-prinsip dari ilmu komputer, nih. Lebih lanjutnya, dalam teknik informatika juga akan mempelajari bagaiamana untuk melakukan analisis matematis dalam desain, pengembangan, pengujian, evaluasi perangkat lunak, hingga sistem operasi dan kerja komputer, lho. Secara kompleks pada prodi teknik informatika ini akan diajarkan mulai dari cara menghasilkan ide yang kreatif, lalu lanjut bagiamana cara merealisasikan ide yang luar biasa itu, kemudian masuk pada pemecahan fungsi-fungsi, serta cara untuk menciptakan struktur instruksi yang sangat detail dalam bahasa pemprograman dalam rangka mengajarkan komputer terkait apa saja yang harus dilakukan. Sehingga mahasiswa dari prgram studi teknik informatika akan menjadi ahli dalam sistem operasi dan juga aplikasi untuk memberikan kepastian bahwa dasar sistem operasi dari komputer itu sudag bekerja dengan sangat baik.

Alasan Mengapa Harus Menekuni Teknik Informatika

Apa sih yang menjadi alasan besar yang bisa menjadi manfaat saat mempelajari teknik informatika? Tentunya saat mempelajari seluk beluk dari teknik informatika, maka kamu akan mengasah kemampuan dalam hal pemahaman logika dan matematika. Dimana mahasiswa yang mengambil jurusan teknik informatika ini akan menghabiskan kuliahnya untuk belajar pemprograman, yang mana pemprograman ini sendiri yakni perwujudan dari algoritma (matematika dan logika, kembali pada poin sebelumnya). Tetapi untuk kamu yang tidak tertarik dengan hal tersebutm tenang saja kamu juga bisa mengambil peminatan pada urusan pengembangan sebuah perangkat lunak, ya.

Mata Kuliah Jurusan Teknik Informatika

  1. Algoritma & Struktur Data
  2. Sistem Operasi
  3. Logika Informatika
  4. Strategi Algoritma
  5. Probabilitas dan Statistika
  6. Pemrograman Berorientasi Objek
  7. Rekayasa Perangkat Lunak
  8. Artificial Intelligence
  9. Pemrograman Internet
  10. Kalkulus
  11. Dasar Dasar Pemrograman
  12. Sistem Komputer
  13. Teori Komputasi
  14. Metode Pengembangan Software
  15. Sistem Jaringan
  16. Data Mining
  17. Database dan Sistem Informasi
  18. Kriptografi
  19. Etika & Hukum Cyber
  20. Intelegensia Buatan
  21. Basis Data

Karakteristik Yang Sesuai Pembelajaran Teknik Informatika

  • Teliti
  • Tekun
  • Detil
  • Kritis
  • Rasional
  • Terstruktur
  • Senang berhitung
  • Senang menganalisis
  • Senang bekerja sendiri
  • Senang melakukan riset
  • Senang memecahkan masalah

Prospek Kerja Jurusan Teknik Informatika

Seperti yang kita ketahui bersama bahwa perkembangan dunia digitalisasi ini semakin tak terbendung, dimana setiap watunya selalu ada saja update baru terkait kecanggihan sebuah teknologi tertentu. Hal tersebut tentunya dilakukan untuk menemukan hal yang baru ataupun ingin memperbaiki teknologi lama yang dinilai sudah tak sesuai lagi serta ada hal baru yang lebih canggih lagi, hal tersebut mengingat bahwa adanya digitalisasi ini bertujuan besar dalam hal kepraktisan kerja, ya. Atas Dasar itu, kebutuhan terhadap keahlian teknik informatika sangat besar, terutama bagi mereka yang menyukai dunia teknologi, komputer dan pemrograman

. Menurut Bureau of Labor and Statistik (BLS), bidang Informatika adalah salah satu profesi yang akan tumbuh sangat pesat antara 2014-2024 dengan tingkat pertumbuhan rata-rata sebesar 12%, diatas rata-rata bidang profesi pada umumnya. Lulusan Teknik Informatika memiliki prospek kerja yang luas dan bervariasi, misalnya sebagai software engineer & developer (pengembang perangkat lunak), analis, konsultan, ahli jaringan, keamanan sistem dan jaringan serta bertanggung jawab mengkoordinasikan pembangunan, pemeliharaan, dan perluasan sistem komputer dalam sebuah organisasi.

Demikian penjelasan terkait peluang kerja saat menjadi lulusan teknik informatika. Untuk kamu yang ingin mendapatkan informasi-informasi terkait lainnya, segera klik tautan berikut. Jangan lupa juga untuk mengikuti media sosial Instagram Vocasia untuk mengetahui update dan informasi terbaru mengenai kursus-kursus menarik dan edukatif yang pastinya sangat berguna untuk kamu!

Kamu bisa menikmati segala kursus online dari berbagai topik yang sedang kamu butuhkan dengan potongan harga khusus hanya di Vocasia . Ingat bahwa dunia semakin cepat berkembang tanpa menunggu kesiapanmu, kalau bukan dari sekarang kamu menyiapkan kemampuan diri atau menjadikan diri lebih mahir akan suatu hal, lantas menunggu kapan lagi? Segera cek dan temukan kursusmu hanya dengan klik tautan berikut.

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *