Site icon Vocasia

4 Perbedaan Barang dan Jasa

Untuk bisa mendapatkan keuntungan dalam sebuah bisnis, seorang individu atau organisasi biasanya menciptakan nilai melalui produk barang dan jasa. Selain mendapatkan keuntungan, kegiatan bisnis tersebut dilakukan semata-mata untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Saat ini pemerintah tengah berusaha untuk memperkenalkan pengadaan barang dan jasa dengan konsep sustainable procurement atau pengadaan berkelanjutan. Tujuannya agar dapat memaksimalkan value for money dengan memasukan tiga kriteria, yaitu ekonomi, aspek sosial, dan lingkungan hidup dalam proses pengadaan barang dan jasa.

Tapi, apakah kamu tahu perbedaan barang dengan jasa? Nah, agar tidak keliru, sini Vocasia kasih tahu!

Definisi Barang

Barang pada dasarnya merupakan suatu alat pemuas kebutuhan manusa yang memiliki wujud nyata, sehingga dapat dilihat dan dapat dipegang atau diraba.Barang terdiri dari berbagai macam bentuk dan warna serta ukuran, oleh karena itu setiap orang harus memilih barang dengan tepat supaya bisa bermanfaat bagi dirinya.

Definisi Jasa

Jasa merupakan suatu kegiatan ekonomi yang hasilnya tidak berwujud. Jasa tidak dapat disentuh secara fisik. Umumnya jasa adalah suatu jenis kegiatan yang ditawarkan oleh suatu pihak ke pihak lainnya.

Sederhananya, barang dapat diartikan sebagai produk berwujud yang dapat disimpan dan dijual kembali melalui proses distribusi. Sedangkan jasa adalah produk tidak berwujud yang tidak dapat disimpan, dijual kembali, maupun didistribusikan.

Jenis Barang

Jenis Jasa

Perbedaan Barang dan Jasa

Setelah kamu mengetahui pengertian dan jenis barang serta jasa, untuk lebih lengkapnya berikut beberapa perbedaan yang harus kamu ketahui.

1. Wujud

Barang memiliki wujud tertentu yang dapat dilihat dan diraba, sementara jasa tidak memiliki wujud tetapi fungsinya tetap dapat dirasakan. Contoh barang misalnya pensil. Pensil dapat kita lihat atau kita raba. Bentuknya dapat diidentifikasi dengan jelas seperti barang pada umumnya. Adapun contoh jasa misalnya jasa pijat. Jasa tukang pijat tidak dapat dilihat hanya saja fungsinya dapat kita rasakan dan kita nikmati.

2. Kepemilikan

Perbedaan barang dan jasa selanjutnya terletak pada proses transaksi kepemilikannya. Dalam proses transaksi barang, akan terjadi perpindahan kepemilikan dari si penjual ke si pembeli, sementara dalam proses transaksi jasa, kepemilikan tidak dipindahkan karena jasa tidak memiliki wujud dan hanya bisa dirasakan.

3. Likuidasi

Likuidasi merupakan perubahan nilai produk ke dalam nilai uang. Barang dapat didistribusikan, disimpan, maupun dijual kembali kepada konsumen karena proses produksi dan konsumsinya terpisah oleh rantai distribusi yang panjang. Sedangkan jasa tidak dapat didistribusikan, disimpan, maupun dijual kembali karena proses produksi dan konsumsi ada pada ruang dan waktu yang sama.

4. Pengukuran Mutu

Mutu pada barang dapat diketahui pada saat proses produksi maupun konsumsi. Namun pada jasa, mutu dapat diketahui apabila seseorang telah menggunakan jasa tersebut dan memberikan penilaian terhadap kepuasannya sendiri.

Itu dia perbedaan barang dengan jasa yang perlu kamu ketahui. Apabila kamu ingin membuka suatu bisnis atau usaha, ada baiknya kamu memikirkan secara matang-matang. Usahakan barang atau jasa yang kamu sediakan dapat bermanfaat dan juga tidak merugikan lingkungan sekitar, ya!

Baca juga: Cara Impor Barang Dari China Bagi Pemula

Exit mobile version