Penting! Ini Dia Rahasia Sukses Bisnis Franchise ala Mixue
Annisa Dzata Sabrina
Siapa yang tidak kenal dengan franchise es krim yang satu ini? Yup! Apa lagi kalau bukan Mixue! Franchise es krim asal negeri tirai bambu ini memperoleh banyak perhatian lantaran cita rasanya yang nikmat dengan harga yang relatif terjangkau. Meski belum resmi mendapatkan sertifikasi halal lantaran beberapa kendala, hal ini tidak lantas menurunkan minat masyarakat terhadap produk-produk Mixue. Sebaliknya, dengan rahasia sukses bisnis franchise Mixue brand es krim ini justru berhasil meraih popularitas yang terbilang cukup mengesankan.
Lalu, Apa Sih Rahasia Sukses Bisnis Franchise Mixue?
Kesuksesan Mixue tidak hanya dibuktikan oleh popularitasnya di kalangan konsumen. Rahasia sukses serta model kemitraan yang diterapkan Mixue pun membuatnya tak kalah populer di kalangan pebisnis hingga berhasil membuat franchise yang satu ini melakukan pembukaan cabang yang sangat masif dalam dua tahun terakhir.
Lantas, apa sebenarnya rahasia sukses bisnis franchise Mixue yang berhasil membuatnya dikenal dan disukai masyarakat luas seperti sekarang? Yuk simak bersama beberapa fakta berikut!
Harga Franchise Mixue Saat Ini!
Melansir dari idxchannel.com (30/8), tarif yang dibanderol untuk membuka satu outlet Mixue berkisar dari Rp700 juta sampai Rp800 juta. Dengan harga tersebut, terdapat begitu banyak keuntungan dan kelengkapan yang akan didapatkan oleh franchisee. Mulai dari mesin dan alat, bahan baku, sewa outlet, pelatihan, serta berbagai kelengkapan lain untuk menunjang keberhasilan setiap gerai. Berikut ini adalah rincian pengeluaran yang diperlukan untuk menjalin kemitraan dengan Mixue:
Tarif survei: Rp2000.000,00
Tarif manajemen per tahun: Rp18.000.000,00 – Rp24.000.000,00
Deposit: Rp40.000.000
Tarif pelatihan: Rp3.000.000
Tarif mesin dan alat: Rp170.000.000
Tarif bahan baku gelombang pertama: Rp100.000.000
Perkiraan harga renovasi: Rp200.000.000 – Rp350.000.000
Perkiraan biaya sewa ruko per tahun: Rp75.000.000 – Rp150.000.000
Sudah bukan rahasia lagi jika semua produk yang ditawarkan Mixue dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau. Mulai dari delapan ribu hingga dua puluh ribuan saja, kamu bisa mendapatkan berbagai es krim lembut dengan aneka toping serta berbagai minuman menyegarkan lainnya. Mixue patut diacungi jempol lantaran bisa mempersembahkan produk dengan harga yang terjangkau untuk berbagai kalangan konsumen.
Di bandingkan dengan kompetitornya, harga yang diberikan oleh Mixue relatif lebih rendah dengan produk yang berkualitas, packaging yang simple, serta design outlet yang menarik sehingga hal ini membuat Mixue tidak hanya terjangkau, tetapi juga worth to buy.
Dengan menerapkan strategi harga produk yang terjangkau, dapat dikatakan bahwa Mixue menyasar target pasar kalangan menengah ke bawah yang mana saat ini menempati proporsi terbesar untuk seluruh populasi yang ada di tanah air. Dengan pelanggan yang sebagian besar terdiri dari pelajar dan pekerja yang umumnya cukup selektif dalam memilih produk berdasarkan harga, Mixue berhasil mengatasi kebutuhan tersebut dengan memberikan harga jual yang sesuai dan ramah di kantong.
3. Mengoptimalkan Area Outlet di Lokasi Padat Penduduk
Franchise asal negeri tirai bambu ini menerapkan strategi yang hampir sama untuk setiap lokasi yang dimasukinya, yakni dengan mengutamakan pembukaan outlet di kota-kota kecil, daerah-daerah yang padat penduduk, hingga pusat-pusat pendidikan seperti sekolah dan universitas. Hal ini lantaran titik-titik lokasi tersebut merupakan pusat aktivitas target market mereka yang mana adalah kelompok menengah ke bawah yang mayoritas terdiri dari pelajar dan pekerja. Hal ini didukung pula oleh outlet yang menarik dan mengundang perhatian sehingga membuat orang tertarik untuk mampir dan membeli produk yang ditawarkan.
Strategi ini merupakan salah satu rahasia sukses bisnis franchise yang cukup efektif untuk memperluas market dengan cepat, yaitu dengan memberikan lisensi merek(kemitraan) baik secara individual maupun perusahaan. Dengan potensi dan kekuatan yang dimiliki Mixue, metode kemitraan adalah opsi yang cocok untuk mengembangkan pasar yang sangat besar dari berbagai kalangan di berbagai daerah.
Selain itu, biaya kemitraan yang tergolong cukup standar dengan potensi penjualan yang potensial membuat strategi kemitraan mampu menjadi salah satu kunci sukses bagi Mixue untuk meningkatkan pertumbuhan bisnisnya.
5. Tarif Pembukaan dan Pengelolaan Outlet yang Cukup Kecil
Mixue mengusung konsep toko dengan ukuran yang relatif kecil(berkisar antara 15 hingga 20 meter persegi) yang membuatnya tampil ramping dan minimalis sehingga membuat Capital Expenditure(Capex) atau dana pengelolaan outlet yang dikeluarkan menjadi lebih kecil. Hal ini menjadi keuntungan tersendiri bagi Mixue jika dibandingkan dengan pesaing-pesaingnya yang rata-rata memiliki outlet berukuran hingga 150m persegi. Hal ini dilakukan guna menunjang model produk mereka yang bersifat to-go atau dengan kata lain produk untuk dibawa pergi(take away).
Meski begitu, di beberapa outlet Mixue tetap disediakan sedikit area untuk konsumen yang ingin makan di tempat. Hal inilah yang menjadi salah satu alasan yang dapat menarik banyak investor untuk menjalin kemitraan Mixue karena biaya pengelolaan outlet dan management cost yang relatif rendah.
6. Terus Berinovasi untuk Memberikan Produk yang Diminati Konsumen
Selain hal-hal yang disebutkan di atas, salah satu poin penting dari rahasia suksesnya adalah Mixue tidak pernah berhenti berinovasi dalam menyuguhkan produk-produk yang sesuai dengan minat masyarakat dan konsumen mereka. Hal ini membuat konsumen tetap tidak mudah bosan serta mampu menarik minat dari konsumen baru untuk turut mengonsumsi produk yang mereka tawarkan.
Pernah mendengar lagu tema salah satu brand dan terngiang-ngiang terus di benakmu? Hal inilah yang menjadikan Jingle sebagai salah satu aspek penting dalam rahasia sukses bisnis franchise. Lagu yang catchy dan menarik dapat menjadi daya tarik tersendiri untuk menarik minat pelanggan. Mixue sendiri memiliki lagu tema yang menjadi ciri khas mereka. Bahkan, lagu tema tersebut berhasil trending di salah satu aplikasi berbagi video TikTok. Berikut adalah lirik jingle Mixue berbahasa Mandarin yang sempat menjadi trending beberapa waktu lalu.
“Ni Awo Owo Ani We Sepeng Sada Mimi”
(We Love You, You Love Me Mixue Ice Cream and Tea)
Dengan beberapa aspek tersebut, Mixue berhasil menjelma sebagai salah satu bisnis franchise asing yang mampu meraih perhatian dan minat beli masyarakat Indonesia. Melalui beberapa rahasia sukses bisnis franchise yang meliputi harga produk terjangkau, target pasar yang tepat , serta pemilihan lokasi yang strategis itulah Mixue berhasil menorehkan namanya sebagai salah satu bisnis franchise yang patut diantisipasi kedepannya.
Bagaimana? Sudah memiliki gambaran mengenai cara yang tepat dalam memulai dan mengembangkan bisnis franchise?
Jangan khawatir! Kini tersedia kelas bisnis dengan harga terjangkau untuk kamu yang merasa bingung terkait bagaimanakah cara yang tepat untuk memulai atau membangun bisnis serta bagaimana cara menjadi pebisnis yang sukses. Dapatkan sekarang dan nikmati akses full seumur hidup untuk setiap kursus yang kamu beli!