Tanggal:22 January 2025

Jurusan Desain Komunikasi Visual: Pengertian dan prospek kerjanya

Desain Komunikasi Visual adalah program studi yang mempelajari ilmu tentang penyampaian pesan (komunikasi) dengan menggunakan elemen-elemen visual atau rupa. Dalam jurusan ini, kamu akan mempelajari bagaimana caranya mengolah pesan secara informatif, komunikatif, efektif, dan kreatif agar pesan dapat diterima dengan baik. Pesan yang disampaikan tetap memperhatikan unsur bentuk, warna, tekstur, ruang, huruf, dan segala hal yang berkaitan dengan visual (indera penglihatan).

pelatihan belajar aplikasi fluid simulator untuk pemula vocasia

Unsur pesan menjadi sangat penting, lulusan jurusan Desain Komunikasi Visual diharapkan mampu mengolah pesan tersebut menjadi sesuatu yang menarik, informatif, dan komunikatif, sehingga bisa disampaikan dengan efektif. Mahasiswa jurusan ini tidak hanya dituntut menguasai keahlian menggambar, tetapi juga harus mampu menghasilkan karya seni agar dapat mencapai tujuan yang telah ditetapkan, seperti memengaruhi perilaku seseorang.

Pengertian Jurusan Desain Komunikasi Visual

Jurusan Desain Komunikasi Visual adalah cabang dari ilmu desain, pada jurusan ini mahasiswa akan dibantu untuk bisa mengembangkan bahasa visual dalam bentuk gambar, sekaligus mengolah pesan dalam bentuk kata, agar pesan tersebut mampu diterima oleh sasaran dengan baik. Prospek pekerjaan jurusan ini selalu dibutuhkan oleh banyak lini, karena pada setiap industri membutuhkan seseorang yang mampu menyampaikan pesan secara visual. Lalu, pekerjaan apa saja yang bisa menjadi prospek cemerlang jurusan desain Desain Komunikasi Visual? Simak ulasannya di bawah ini.

Image: Freepik

Prospek Kerja Jurusan Desain Komunikasi Visual

Lulusan Desain Komunikasi Visual memiliki peluang kerja yang luas, terutama di industri kreatif. Prospek karir lulusan Desain Komunikasi Visual antara lain di agensi periklanan, konsultan branding perusahaan penerbitan, dan masih banyak lagi. Lulusan Desain Komunikasi Visual juga bisa menjadi freelancer desainer yang dapat memasarkan karyanya kemana saja. Berikut adalah prospek karir jurusan DKV!

1. Periklanan

Lulusan DKV dapat meniti karir di dunia periklanan, mulai dari desainer grafis untuk membuat konten ilustrasi di posisi ilustrator dan fotografer, hingga membuat video promosi oleh videografer dan animator. ilustrator dalam periklanan harus bisa menerjemahkan keinginan klien dalam bentuk visual agar pesan yang disampaikan bisa tepat sasaran. Maka, pekerjaan ini butuh kepekaan dan kemampuan untuk mengubah gambar abstrak dalam konsep menjadi ilustrasi yang mampu dilihat oleh mata. Biasanya, seorang ilustrator akan mulai membuat ilustrasi sesuai dengan konsep iklan yang telah disusun sebelumnya.

2. Media Massa, TV, dan Film

Ilustrasi foto sangat dibutuhkan pada industri media massa dalam pemberitaannya, sehingga dibutuhkan peran fotografer untuk menyempurnakan beritanya. Dalam dunia pertelevisian dan film, lulusan Desain Komunikasi Visual dibutuhkan sebagai pembuat gambar storyboard (illustrator), sinematografi, art director, creative director, desainer grafis, animator, art stylist, dan videografer.

Baca juga| 7 Jenis Desain Grafis Yang Dapat Menunjang Usaha Kamu!

3. Perancang Web (Web Designer)

Web designer adalah profesi yang dijalankan oleh orang-orang yang pekerjaannya membuat desain sebuah website. Pekerjaan ini akan sangat cocok oleh lulusan Desain Komunikasi Visual, karena web designer membutuhkan kepekaan visual dalam merancang sebuah web. 

Seorang web designer mulai bekerja membuat desain website begitu dapat permintaan dari perusahaan atau institusi lain. Web designer tidak hanya memperhatikan keindahan tampilan, namun juga berupaya menentukan posisi tombol navigator, memilah informasi untuk dimasukkan ke dalam halaman, dan sebagainya. Hal ini bertujuan agar terciptanya situs yang mudah dibaca oleh pengunjung sehingga apa yang ingin disampaikan bisa diterima oleh baik oleh pengunjung website.

4. Desainer Grafis Game

Untuk membuat game, dibutuhkan kerjasama antara seorang animator, desainer grafis, dan pembuat model 2D atau 3D. Profesi ini bertanggung jawab atas bagusnya tampilan grafik karakter game. Visual yang kamu lihat dalam setiap game merupakan tanggung jawab dan buah karya seorang desainer grafis game.

Seorang desainer grafis game berperang membuat sebuah game terkesan lebih nyata. Tugas utamanya adalah membuat gambar untuk tokoh dan latar yang disesuaikan dengan alur cerita. Nah, menjadi desainer grafis game membutuhkan ketelitian yang tinggi karena harus menyesuaikan sketsa cerita dengan tepat menggunakan grafis komputer.

Desainer grafis game tergabung dalam tim industri game dan tidak bisa bekerja sendiri, mereka harus berkoordinasi dengan tim produksi agar proses produksi game bisa sesuai dengan rancangan awal.

Baca juga| Ingin Jadi Desainer Grafis? Inilah Deretan Tugas Desainer Grafis Yang Harus Kamu Tahu!

Image: Freepik

5. Animator

Lulusan Desain Komunikasi Visual berpeluang besar untuk menjadi animator. Animator adalah profesi yang berkaitan dengan seni menciptakan ragam gambar yang akan membentuk ilusi bergerak pada saat ditayangkan. Pekerjaan ini menjadi salah satu pekerjaan impian dalam dunia animasi. Seorang animator juga bisa bekerja di industri film, televisi, iklan, olahraga, dan lainnya.

6. Menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN)/PNS

Banyak yang bertanya-tanya apakah lulusan Desain Komunikasi Visual bisa berkarir ASN/PNS atau tidak. Nah, ternyata lulusan jurusan ini memiliki peluang besar menjadi ASN/PNS. Kamu bisa mendaftar jalur dosen, atau pengajar sebagai guru seni. Atau kamu juga bisa berkarir sebagai ASN Badan Ekonomi Kreatif (BekRaf). Sebenarnya kementerian lain juga sangat potensial, asalkan posisi yang dibuka memang membutuhkan lulusan Desain Komunikasi Visual.

7. Wirausaha Mandiri

Lulusan Desain Komunikasi Visual bisa sanggup berwirausaha yang mencakup ruang lingkup yang telah dijelaskan di atas. Tentu menggunakan bisnis dan pengalaman, lulusan Desain Komunikasi Visual sanggup sebagai creativepreneur. Lulusan DKV juga kebanyakan memang membuka agensi digital marketing atau jasa dokumentasi.

Baca juga| 7 Peralatan Kuliah Wajib Mahasiswa Jurusan DKV

Nah, itu dia penjelasan seputar jurusan Desain Komunikasi Visual dan prospek kerjanya. Jika kamu berminat menggali ilmu di jurusan Desain Komunikasi Visual, kamu perlu memperkuat kemampuan dalam menggambar dan kepekaan visual.

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *