Tanggal:22 January 2025
konsep startup

Cara Membuat Startup

Kemajuan teknologi informasi seperti sekarang ini sangat banyak bisnis digital yyang bermunculan atau yang sering disebut dengan Startup. Generasi muda juga tak jarang yang merasa penasaran bagaimana cara untuk memulai bisnis startup

Perusahaan yang mengatasnamakan dirinya startup, rata-rata menawarkan hal yang sama. Mereka menawarkan sebuah semangat kerja hingga kreativitas tanpa batas.

Jika kamu adalah salah satu orang yang memiliki minat untuk membuat dan membangun bisnis startup, merasa beruntunglah karena kamu sudah mengunjungi artikel yang tepat. Melalui artikel ini Vocasia akan memberi tahu bagaimana cara membuat startup.

Baca Juga: Tips Memulai Bisnis Startup

Tanpa banyak basa-basi lagi, yuk simak artikel ini sampai habis!

Apa itu startup?

konsep startup

Startup merupakan perusahaan rintisan – @rawpixel.com

Startup secara hariah artinya adalah perusahaan yang baru beroperasi atau usaha yang baru merintis dan baru didirikan.

Sebagian besar, perusahaan startup ini sedang berada dalam fase pengembangan. Mereka juga masih mencari pasar yang tepat.

Tak jarang orang yang mengartikan startup merupakan bisnis yang berkaitan dengan dunia digital

Nyatanya, perusahaan startup tidak mesti perusahaan yang sifatnya digital.

Setiap perusahaan yang baru merintis, dalam bidang apapun, dalam bentuk apapun, merupakan perusahaan startup

Di tengah maraknya penggunaan internet, perusahaan startup mengalami perubahan makna.

Kata startup diartikan sebagai perusahaan yang beroperasi dalam dunia digital. Tidak hanya itu, namun juga perusahaan yang menggunakan aplikasi dalam operasinya juga ikut serta dikatakan sebagai perusahaan startup.

Meski begitu, pada intinya, perusahaan startup tetap diartikan sebagai perusahaan baru berdiri, yang masih berusaha untuk mengembangkan diri.

Nah, di atas merupakan definisi dari startup. Akan lebih baik jika kamu memahami pengertian dari startup sebelum masuk ke pembahasan mengenai langkah pembuatanya

Baca Juga: 5 Cara Mudah Mendapatkan Pendanaan Startup

Langsung aja, Check it out

5 Langkah Membuat Startup

1. Visi perusahaan yang jelas

idea

Tentukan tujuan perusahaan – @rawpixel.com

Setiap perusahaan wajib memiliki tujuan yang jelas, sehingga perusahaan tidak akan kehilangan arah. Langkah-langkah yang akan diambil oleh perusahaan juga sangat dipengaruhi oleh tujuan dari perusahaan tersebut.

Tujuan perusahaan yang jelas akan memudahkan kamu mencari tahu jenis perusahaan apa yang ingin kamu jalankan dan sumber daya manusia yang bagaimana yang kamu rencanakan  terlibat di dalamnya.

2. Modal

menghitung dengan kalkulator

Startup butuh modal yang cukup – @pexels.com

Seperti yang disebutkan di bagian sebelumnya, modal adalah syarat penting dalam cara membuat startup.

Dengan adanya modal, maka setidaknya kamu sudah punya dasar yang kuat dalam membangun startup.

Tentukan cara permodalan perusahaan yang akan kamu ambil. Hal ini berkaitan juga dengan tujuan dari perusahaanmu sendiri.

Apakah kalian cocok dengan metode bootstrapping (mengandalkan kenalan untuk jadi investor) atau crowdfunding?

Ya, pada akhirnya, semua akan bergantung pada pilihan dari jenis perusahaan kalian.

Tidak menutup kemungkinan juga kalian menggunakan metode bootstrapping atau crowdfunding secara bersamaan.

3. Relasi dengan konsumen

bayar di kasir

terima masukan dari pelanggan – @rawpixel.com

Singkat cerita, Startup yang kamu rintis sudah berhasil meluncur dan sedang mulai melakukan promosi.

Untuk langkah selanjutnya, kamu sangat disarankan membangun relasi yang kuat denga para pelanggan.

Pelanggan adalah hal terpenting dalam membangun perusahaan startup yang baik.

Sampaikan tujuan perusahaan kepada pelanggan, samaikan value yang ingin kamu berikan kepada pelangganmu. Terakhir, buat dia puas dengan value yang telah perusahaan kamu berikan. Jangan sampai pelanggan tidak puas dan tidak mau melakukan transaksi di kemudian hari.

Coba untuk selalu menerima masukan dan kritik dari para pelangganmu, dengan begitu hubungan antara pelanggan dan perusahaan akan terbentuk dengan kuat.

Ditambah lagi, kamu akan memiliki bahan materi untuk evaluasi perusahaanmu agar kedepannya bisa jadi lebih baik lagi dan lebih diterima oleh pasar.

4. Jadilah fleksibel

Fleksibilitas ini berkaitan dengan tujuan dari perusahaan dan juga saran yang diterima dari pelanggan.

Tujuan perusahaan memang tidak boleh berubah, tapi juga jangan menjadi pendiri yang kaku dan tak mau menerima saran.

Apalagi, dengan model perusahaan startup berbasis teknologi, fleksibilitas adalah hal yang benar-benar diperlukan.

5. Sabar menunggu pertumbuhan

anak sedang belajar kelompok

Tetap teguh dengan visi perusahaan – @rawpixel.com

Langkah terakhir menjalankan startup yaitu dengan bersabar. Hal ini memang terasa sulit apalagi jika ditambah perusahaan kompetitor terlihat sangat berkembang.

Sejatinya, perusahaan startup-mu memiliki tujuan sendiri. Tetap bertahan pada tujuan itu, beserta cara-cara pengembangan yang akan diterapkan.

Kesabaran serta kemauan untuk terus maju sebagai satu tim, serta tidak tergoda melakukan sesuatu yang melenceng dari tujuan perusahaan.

Gimana? sudah cukup jelas bukan. Buat kamu yang sekarang ingin membuat startup, kamu bisa mengikuti cara – cara di atas. Dengan begitu startup kamu akan selalu mengalami perkembangan. Jangan pantang penyerah dan semoga sukses !

Nah, ada informasi tambahan nih buat kamu yang bingung mencari tempat untuk mengembangkan potensi diri
Kamu bisa mulai dengan mengikuti pelatihan online bersama Vocasia.
Karena Vocasia merupakan salah satu platform edukasi online yang menyediakan banyak pelatihan keahlian di berbagai macam bidang dengan bantuan mentor-mentor berpengalaman
Yuk segara daftar, klik disini untuk mengunjungi website Vocasia !

Sumber : Glints.com

banner Kursus Online Bisnis Growth Hacking di Vocasia
Keakraban pelanggan
Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *