Tanggal:23 December 2024

Tips-Tips Untuk Akun LinkedIn Kamu Jadi Menarik!

LinkedIn merupakan aplikasi yang sering sekali digunakan dan juga banyak digunakan oleh para pekerja dan di dunia kerja tentunya. Mulai dari menambah relasi, mengirim pesan, mencari pekerjaan, memberikan informasi, adalah beberapa dari banyaknya kegunaan dari aplikasi LinkedIn. 

Tetapi, aplikasi ini biasanya digunakan untuk melihat profil seseorang sebelum diterima oleh sebuah perusahaan. Contohnya saja kamu sedang melamar pekerjaan, pasti perusahaan akan mengecek profil kamu dan berbagai aspek lainnya sebelum menentukan diterima atau tidak. Maka dari itu, kamu harus membuatnya menarik. 

Bagaimana sih caranya membuat menarik. Pastinya banyak sekali, mulai dari foto, informasi yang ditempatkan dalam halaman profil, dan lain-lain. Terpentingnya, kamu harus dan dapat menarik profilmu jika kamu ingin dilihat menarik dan ditarik oleh relasi baru dan pekerjaan baru. Cara-caranya? Yuk kita simak berikut! 

1. Foto 

Foto adalah hal pertama yang pasti terlihat dari profilmu. Selain nama dan jabatan atau perusahaan yang sekarang sedang kamu tempati, bagian foto itu sangat besar dan pasti akan terlihat. Maka dari itu, jangan lupa pasang foto yang bagus dan menarik ya!

2. Informasi

Informasi-informasi yang kamu masukan itu juga sangat penting. Mulai dari pengalaman organisasi dan pekerjaan, skill yang dimiliki, hingga contact person yang dapat dihubungi. Pastikan informasi-informasi tersebut lengkap, singkat dan yang pastinya jelas. 

3. Headline & Summary 

Saat seseorang membuka akun profil LinkedIn kamu, terlihat headline dan summary yang berada pada bawah nama dan foto profil kamu. Jangan sampai bagian ini berantakan dan tidak jelas ya, karena sama halnya dengan foto dan nama, kedua hal ini juga akan langsung terlihat lho!

4. URL Profil 

URL atau Uniform Resource Locator biasanya akan terbuat sendirinya saat kamu membuat akun di LinkedIn. URL ini biasanya langsung terbuat acak-acak dengan huruf dan angka yang tidak berurutan, yang membuat orang lain malas untuk melihatnya. Maka dari itu, jangan lupa untuk langsung ganti agar enak dilihatnya dan digunakannya ya!

5. Matikan Notifikasi 

Kalau anda sudah menggunakan LinkedIn lama, pasti sudah tahu bahwa LinkedIn memiliki banyak notifikasi. Mulai dari pesan, informasi, dan lain-lain. Tetapi ada cara yang bikin menarik yaitu, dengan mematikan notification ketika meng-update profil. Karena hal ini akan membuat feed milik orang lain penuh dengan update profil Anda dan mereka akan merasa terganggu. 

Bagaimana nih, sudah tahu kan cara-caranya biar menarik? Jangan lupa diterapkan ya!

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *