Tanggal:22 January 2025
Pastikan goals utama - @pexels.com

7 Cara Membuat Action Plan

Banyak orang menganggap membuat action plan tidak sulit, namun pada kenyataannya ada beberapa langkah awal yang harus dilakukan.

Tidak hanya itu, langkah-langkah awal itu harus kamu lakukan dengan sangat teliti apalagi hal ini bersangkutan langsung dengan perusahaan.

Buat kamu yang ingin membuat action plan, berikut adalah 7 cara membuat action plan dengan mudah.

Tanpa perlu berlama-lama lagi, yuk simak pembahasan berikut ini!

1. Memastikan tujuan akhir

Pastikan goals utama - @pexels.com

Pastikan goals utama – @pexels.com

Kamu harus memastikan posisi apa yang ingin diraih oleh perusahaanmu di akhir nanti.

Untuk lebih mudah, gunakan beberapa kriteria yang sudah dibuat oleh Vocasia berikut ini:

  • Spesifik – tujuannya jelas dan tepat
  • Terukur – kemajuannya bisa diukur dan dilacak
  • Attainable – memungkinkan untuk diraih dengan kemampuan saat ini
  • Relevan – masih berkaitan dengan tujuan sampingan
  • Tepat waktu – memiliki deadline

Baca Juga | Tips Capai Financial Freedom Di Usia Muda, Yuk Coba!

2. Membuat daftar pekerjaan

membuat daftar pekerjaan

membuat daftar pekerjaan – @pixabay.com

Buatkan beberapa daftar pekerjaan yang harus dilakukan lengkap dengan orang yang bertanggung jawab dan tenggat waktu yang ditentukan.

Buat tujuan yang besar tersebut menjadi lebih simpel dan terbagi dalam bagian-bagian kecil.

Baca Juga | Rekomendasi Situs Kerja Remote Untuk Profesional

3. Membuat skala prioritas pekerjaan

Setelah kamu membuat daftar pekerjaan, kamu harus menentukan tugas-tugas yang memiliki prioritas tinggi, sedang, dan rendah.

Kamu harus mengkomunikasikan hal ini dengan orang yang bertanggung jawab atas pekerjaannya masing-masing.

Baca Juga | Cara Manajemen Waktu Yang Baik, Terbukti Ampuh!

4. Tetapkan target kecil

Perusahaan membutuhkan waktu yang cukup lama untuk bisa mencapai tujuan akhir.

Maka dari itu sebaiknya kamu membuat atau menentukan beberapa tujuan kecil yang pada akhirnya bisa mencapai tujuan akhir perusahaan.

Baca Juga | Metode SMART: Langkah Jitu Dalam Menggapai Target

5. Identifikasi kebutuhan

identifikasi kebutuhan - @pexels.com

identifikasi kebutuhan – @pexels.com

Dalam menyelesaikan banyak tugas, tentu saja banyak sumber daya dan kebutuhan yang diperlukan.

Berdasarkan daftar pekerjaan dan tujuan yang sudah kamu buat, kamu bisa melakukan identifikasi sumber daya dan kebutuhan yang diperlukan dalam menyelesaikan pekerjaan hingga selesai dengan baik.

Baca Juga | Apa Itu Toxic Positivity? Pengertian, Ciri, Dampak Dan Cara Menghindarinya

6. Mengkomunikasikan action plan

Komunikasi action plan kepada setiap orang yang terlibat - @pexels.com

Komunikasi action plan kepada setiap orang yang terlibat – @pexels.com

Semua langkah action plan tersebut berlaku untuk setiap orang yang ada di perusahaan.

Maka dari itu, kamu harus bisa mengkomunikasikan hal tersebut dengan baik kepada semua orang yang terlibat.

Baca Juga | 7 Cara Ini Akan Buat Kamu Sukses Di Usia Muda

7. Pengawasan, evaluasi dan perbaruan

Action plan yang sudah berhasil dijalankan wajib diawasi kinerjanya dan dievaluasi dalam kurun waktu tertentu.

Maka dengan begitu kamu akan bisa melakukan pembaruan dari waktu ke waktu agar perusahaan bisa lebih produktif

Demikian cara membuat action plan. Semoga bermanfaat!

Baca Juga | Apa Itu Project Management

Nah, ada informasi tambahan nih buat kamu yang bingung mencari tempat untuk mengembangkan potensi diri
Kamu bisa mulai dengan mengikuti pelatihan online bersama Vocasia.
Karena Vocasia merupakan salah satu platform edukasi online yang menyediakan banyak pelatihan keahlian di berbagai macam bidang dengan bantuan mentor-mentor berpengalaman
Yuk segara daftar, klik disini untuk mengunjungi website Vocasia!

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *