Tanggal:23 December 2024

Ini Dia Langkah Mudah Mengatasi Blue Screen Windows 10

Bagi sebagian orang, khususnya pengguna laptop dengan umur yang sudah lama, tentu tidak heran dengan istilah blue screen. Masalah ini kerap menghantui dan menyerang beberapa laptop di saat yang tidak tepat. Tentunya, ia terjadi pada PC yang menginstal Windows sebagai program utamanya.

Blue Screen Of Death (BSOD) yang lebih dikenal dengan istilah blue screen adalah keadaan layar laptop atau komputer hanya menampilkan warna biru. Keadaan ini dipicu oleh beberapa aktivitas dan kondisi internal lainnya. 

Jenis-jenis komputer atau laptop yang sering dihampiri penyakit ini adalah Windows NT, 200 Vista, XP, Z, 8, hingga 10. Namun, tidak menutup kemungkinan bahwa windows dan pengguna lainnya juga dapat terjangkit blue screen.

Biasanya, laptop akan melakukan restart secara otomatis ketika blue screen terjadi. Namun, bagaimana jika keadaan itu tidak berjalan sesuai mestinya? Tenang saja, artikel ini akan menjawab cara mengatasi blue screen khusunya pada Windows 10. Simak hingga akhir, ya!

Baca juga: 9 Editor HTML Gratis Terbaik untuk Windows di 2022

Mengenal Blue Screen pada Windows dan Penyebabnya

Ilustrasi Pengertian Blue Screen pada Windows (Source: pixabay)

Blue screen adalah salah satu masalah yang kerap terjadi pada pengguna Windows. Masalah ini ditandai dengan keadaan layar laptop atau komputer yang berubah menjadi biru penuh. Akibatnya, segala aktivitas dalam media tersebut menjadi stuck dan terhenti sementara.

BSOD dapat terjadi karena kesalahan pada software maupun hardware komputer. Kesalahan ini diakibatkan oleh kerusakan atau crash beberapa elemen dalam kedua hal di atas. Keadaan crash dapat tercipta akibat Windows bertemu dengan Error STOP yang menyebabkan kegagalan proses dan menyebabkan Windows berhenti bekerja.

Baca juga: Laptop Kamu Sering Lemot? Itu Tanda Terkena Virus. Begini Cara Mengatasinya!

Cara Mengatasi Blue Screen Windows 10

cara mengatasi blue screen windows 10

Cara Mengatasi Blue Screen (Source: pixabay)

Pengguna Windows 10 adalah orang-orang yang paling sering dihampiri penyakit ini. Oleh karena itu, mereka harus mengetahui langkah mengatasi ketika terjangkit BSOD. Berikut adalah beberapa cara yang dapat dilakukan:

1. Melakukan Restart pada Laptop atau Komputer

Melakukan restart adalah langkah utama yang dapat dilakukan saat mengalami BSOD. Biasanya, laptop yang tidak mengalami kerusakan parah dapat kembali seperti semula setelah melalui proses booting. Caranya adalah dengan menekan tombol ‘Power’ hingga laptop mati dan hidup kembali secara otomatis.

2. Menggunakan Langkah Restore System

Apabila cara restart tidak berhasil, dapat dipastikan bahwa kerusakan yang terjadi cukup parah. Alhasil, kamu harus mengambil langkah restore pada sistem. Caranya seperti berikut:

  1. Matikan komputer atau laptop menggunakan tombol ‘Power’
  2. Tunggu hingga berhasil hidup kembali 
  3. Kemudian, tekan f8 pada keyboard
  4. Tunggu hingga muncul jendela booting
  5. Setelah itu, pilih opsi ‘Safe Mode’, tunggu hingga selesai
  6. Tekan ‘Start Windows’ , lanjutkan dengan memilih menu ‘Control Panel
  7. Selanjutnya, tekan ‘System and Security’ dan pilih ‘Action Center’
  8. Setelah itu, lanjutkan dengan menekan ‘Recovery’ dan dilajutkan dengan ‘Open System Restore’
  9. Lanjutkan proses hingga selesai
  10. Komputer akan melakukan restart secara otomatis

3. Repair Sistem Operasi Windows

Salah satu penyebab BSOD adalah adanya file Windows yang mengalami corrupt. Guna mengatasi masalah tersebut, kamu dapat melakukan repair pada sistem operasi Windows. Alat yang dibutuhkan untuk melakukan aktivitas ini adalah DVD operasi system.

4. Lakukan Scan Malware

Malware merupakan salah satu pemicu terjadinya blue screen. Rusaknya hardware dapat dipengaruhi oleh malware jahat yang menggerogotinya. Salah satu upaya mengatasinya adalah dengan menginstall antivirus dan melakukan scan serta pembersihan secara rutin.

5. Periksa Hardware

Cara lain yang dapat dilakukan untuk mengatasi terjadinya BSOD adalah dengan memeriksa hardware. Sebelum itu, kamu harus melakukan pengecekan pada hardisk terlebih dahulu. Jika hardisk dirasa tidak bermasalah, lakukan pengecekan lanjutan pada RAM laptop.

6. Install ulang Windows

Jika seluruh cara di atas tidak berhasil, langkah terakhir yang dapat dilakukan adalah dengan meng-install ulang Windows. Bawa ke counter atau tempat servis terdekat untuk mendapat bantuan.

Baca juga: Mudah dan Cepat! Cara Logout Gmail di Komputer serta HP Android dan IOS

Penutup

Itulah beberapa cara mengatasi BSOD menurut Vocasia. Ketika masalah tersebut menimpamu, lakukan upaya-upaya mengatasinya melalui salah satu cara di atas. Temukan masalah utamanya terlebih dahulu dan terapkan salah satu cara terbaik. Ketika tidak menemukan masalah utama, kamu dapat menerapkan satu per satu cara di atas. Selamat mencoba!

Baca juga: Langkah Mudah Mengatasi Laptop Hang dan Penyebabnya

Kursus belajar pemograman untuk anak vocasia
Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *