Tanggal:23 December 2024
Franchise Susu Sarjana

Franchise Susu Sarjana, Brand Susu Premium Harga Murah

Susu menjadi salah satu minuman yang banyak dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia. Entah itu untuk dijadikan sebagai sarapan, camilan, ataupun pelengkap makanan lain. Banyak orang akhirnya rajin mengonsumsi susu ini karena ditunjang kesadaran untuk selalu menjaga gaya hidup sehat. Untuk itulah, mereka akhirnya mengonsumsi susu sebagai pemenuhan gizi setiap harinya. Hal itu dikarenakan susu mengandung banyaknya nutrisi yang baik bagi kesehatan manusia. Apalagi ketika masa pandemi COVID-19 seperti sekarang ini yang membutuhkan masyarakat untuk extra hati-hati terhadap kesehatan diri. Tentunya, konsumsi susu akhirnya menjadi kebutuhan wajib, bukan?

Melansir dari Alodokter, susu memiliki banyak manfaat bagi kesehatan manusia seperti menunjang tumbuh kembang anak, menjaga kesehatan tulang dan mata, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, kekuatan otot, dan fungsi otak, serta banyak lainnya. Tak heran jika susu menjadi pelengkap makanan 4 sehat 5 sempurna, bukan? Selain itu, banyak orang rajin mengonsumsi susu juga dikarenakan susu memiliki rasa manis yang lezat. Entah itu disajikan dalam keadaan dingin ataupun hangat. Selain itu, saat inipun bahkan sudah berkembang teknologi yang bisa menjadikan susu tak lagi hanya berasa vanila atau original. Sekarang ini, susu bahkan sudah memiliki banyak varian rasanya, seperti cokelat, buah-buahan, dan banyak lainnya. Jadi, orang-orang tak akan pernah bosan untuk mengonsumsi susu setiap harinya.

Melihat bagaimana fakta bahwa susu cocok untuk dikonsumsi di berbagai usia, tentulah akan sangat mengutungkan jika kamu bisa membuka sebuah usaha kuliner yang menjual produk susu, bukan? Nah, jika berminat, kamu bisa membuka franchise Susu Sarjana, nih! Susu Sarjana adalah brand susu premium yang sudah banyak dikenal oleh banyak orang. Susu Sarjana juga menjadi pilihan pertama ketika sesorang ingin mengonsumsi minuman ini. Hal itu dikarenakan Susu Sarjana menyajikan produk susu yang berkualitas premium, tetapi dibandrol dengan harga yang murah, sehingga bisa dijangkau oleh seluruh lapisan masyarakat.

Nah, melihat bagaimana suksesnya Susu Sarjana mengambil hati banyak orang, tentulah jika kamu membuka franchisenya, kamu akan mendapatkan banyak keuntungan. Belum ditunjang dengan fakta bahwa jika kamu membuka franchise Susu Sarjana, seluruh pengelolaan usahanya akan ditangani oleh pihak profesional. Brand ini juga sudah terintegrasi dengan layanan pesan antar seperti Gojek ataupun Grab. Oleh karena itu, jangkauannya akan lebih luas, dan keuntungan juga akan lebih besar. Lalu, bagaimanakah caranya membuka franchise Susu Sarjana ini? Yuk, simak penjelasannya berikut ini!

Baca Juga: Strategi Pemasaran Dalam Bisnis Franchise

1. Tentang Susu Sarjana

Tentang Susu Sarjana.
Tentang Susu Sarjana. Sumber: Pexels

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, Susu Sarjana adalah brand yang menawarkan susu premium dengan harga yang terjangkau yaitu mulai Rp 10 ribu per cupnya. Meskipun begitu, tentu saja kualitas nutrisi yang ada di produk Susu Sarjana selalu terjamin. Darinya, tentu saja tak mengherankan jika akhirnya banyak orang begitu menggemari brand susu ini. Susu Sarjana didirikan pada tahun 2018. Dari awal berdirinya, Susu Sarjana selalu memegang visi untuk menyajikan minuman kaya akan nutrisi dan menyehatkan untuk masyarakat Indonesia. Seiring berkembangnya, Susu Sarjana juga selalu melakukan inovasi, misalnya saja seperti menghadirkan varian rasa, sehingga para penggemarnya tidak mudah bosan. Adanya perkembangan inilah yang akhirnya membuat Susu Sarjana tak mudah untuk tergerus, meskipun berbagai minuman kekinian akhirnya mulai bermunculan di pasar kuliner Indonesia.

2. Menu di Susu Sarjana

Menu.
Menu. Sumber: Pexels

Sebelum mengajukan kerjasama dan membuka franchisenya, tentu saja kamu harus mengetahui terlebih dahulu mengenai menu apa saja yang diperjualbelikan di Susu Sarjana. Seperti yang telah disampaikan sebelumnya, produk utama yang dijual oleh brand ini adalah susu dengar harga sekitar Rp 10 per cupnya. Adapun terdapat berbagai varian rasa susunya. Berikut beberapa daftar menunya.

  1. Suna orginal
  2. Suna cokelat
  3. Suna kopi
  4. Suna orea
  5. Suna greentea
  6. Suna alpukat
  7. Suna mangga
  8. Suna pisang, dan banyak lainnya.

3. Syarat Franchise

Syarat franchise.
Syarat franchise. Sumber: Pexels

Setelah mengetahui mengenai menu apa saja yang ditawarkan di Susu Sarjana, maka selanjutnya adalah mengetahui persyaratan apa saja yang harus kamu penuhi ketika ingin membuka franchise Susu Sarjana ini. Nah, untukmu yang berminat, tidak ada persyaratan khusus yang diminta. Kamu hanya harus menyediakan lokasi usaha yang strategis dengan traffic padat dan biaya franchisenya.

4. Biaya Franchise

Biaya franchise.
Biaya franchise. Sumber: Pexels

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, salah satu persyaratan yang harus kamu penuhi ketika ingin membuka franchise Susu Sarjana adalah membayarkan biaya franchisenya. Nah, kira-kira berapakah besaran biaya franchise tersebut ya? Untukmu yang tertarik, kamu harus menyiapkan biaya franchise sekitar Rp 25 – 70 juta.

5. Cara Franchise

Cara franchise.
Cara franchise. Sumber: Pexels

Setelah mengetahui persyaratan dan biaya yang harus kamu penuhi dan bayarkan ketika ingin membuka franchise Susu Sarjana, maka selanjutnya adalah mengetahui bagaimana prosedur atau cara pengajuannya. Untukmu yang berminat, kamu bisa langsung menghubungi pihak manajemen Susu Sarjana di nomor telepon 0823-3200-3300. Nantinya, kamu akan diminta untuk mengisi formulir pendaftaran. Isilah dengan benar dan lengkap ya!

Untuk kamu yang ingin mendapatkan informasi-informasi franchise lainnya, segera klik tautan berikut. Jangan lupa juga untuk mengikuti media sosial Instagram Vocasia untuk mengetahui update dan informasi terbaru mengenai kursus-kursus menarik dan edukatif yang pastinya sangat berguna untuk kamu!

Nikmati segala kursus online di berbagai topik dengan penawaran khusus yang menarik hanya di Vocasia berupa potongan harga yang sangat pas untuk kantongmu! Buat dirimu semakin mahir dan memiliki kemampuan dengan mengikuti kursus online hanya di Vocasia! Segera temukan kursus terbaru yang cocok untuk kamu hanya dengan klik tautan berikut.

Baca Juga :

Franchise Susu Mbok Darmi, Susu Murni Berkualitas Unggul

Franchise Gulu Gulu, Brand Teh Susu Premium

Franchise Tiger Sugar, The First And Original Brown Sugar Fresh Milk Di Indonesia

banner Kursus Online Bisnis Growth Hacking di Vocasia
Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *