Tanggal:23 December 2024

Definisi, Bentuk dan Manfaat CSR (Corporate Social Responsibility)

Terdapat sebuah ungkapan bahwa, “Mempertahankan selalu lebih sulit ketimbang ketika memperoleh sesuatu”. Ungkapan bijak tersebut juga berlaku bagi citra dan reputasi yang melekat. Bagi individu dan organisasi. Untuk memperoleh citra positif dan reputasi terpandang dibutuhkan perjuangan. Namun, untuk mempertahankannya, dibutuhkan perjuangan yang lebih berat dan kompleks. Salah satu upaya mempertahankan citra dan reputasi adalah melalui CSR atau Corporate Social Responsibility.

Berdasarkan sumber buku Public Relation (2016). Berikut adalah penjelasan mengenai definisi, bentuk dan manfaat dari CSR. Simak dibawah ini, yuk!

Definisi CSR

Corporate Social Responsibility dapat diartikan sebagai tanggung jawab sosial sebuah organisasi terhadap publik. Menurut Nor Hadi, CSR adalah komitmen perusahaan dalam berkontribusi membangun perekonomian organisasi. Yang diimbangi kegiatan etis yang dapat meningkatkan kualitas hidup dari pekerja beserta keluarganya. Supaya setara dengan komunitas lokal dan masyarakat secara luas (Hadi, 2011: 46).

Sedangkan menurut World Bank, CSR adalah komitmen dari bisnis untuk berkontribusi bagi pembangunan ekonomi yang berkelanjutan. Tujuannya, untuk meningkatkan kualitas kehidupan sehingga berdampak baik bagi bisnis sekaligus bagi kehidupan sosial.

B. Bentuk dan Manfaat CSR

Kotler dan Lee (2005: 23), terdapat enam program yang mendukung CSR, yaitu:

1. Cause Promotion

Bentuk kepedulian organisasi terhadap isu-isu tertentu yang sedang beredar dalam masyarakat. Organisasi mengajak semua lapisan masyarakat untuk ikut peduli pada isu tersebut.

2. Cause Related Marketing

Organisasi menggunakan beberapa persen dari harga jual produk (barang atau jasa) untuk donasi dan sumbangan tertentu.

3. Corporate Social Marketing

Umumnya, organisasi memiliki target untuk mengubah perilaku masyarakat, terhadap suatu isu dari yang kurang baik menjadi baik.

4. Corporate Philanthropy

Berupa pemberian kontribusi atau bantuan secara langsung. Baik dalam bentuk dana maupun jasa kepada pihak yang membutuhkan.

5. Corporate Volunteering

Biasanya organisasi melibatkan karyawan secara langsung dalam kegiatan CSR pada jam kerja dan tetap mendapat gaji.

6. Social Responsibility Business Practice

Merupakan inisiatif organisasi untuk mengadopsi dan mengatur praktik bisnis. Seperti sistem kerja dan investasinya dalam upaya melindungi. Serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan melindungi lingkungan.

Yusuf Wibisono (2007: 78). Beliau mengungkapkan bahwa tidak ada jaminan bagi organisasi yang sudah melaksanakan program CSR. Selalu mendapatkan keuntungan atau manfaat. Namun, sedikit atau banyak, CSR tetap memberikan manfaat tersendiri bagi organisasi, misalnya:

  • Mempertahankan dan mendongkrak citra dan reputasi
  • Layak mendapatkan social licence to operate
  • Mereduksi risiko bisnis perusahaan
  • Melebarkan akses sumber daya
  • Membentangkan akses menuju market
  • Mereduksi biaya
  • Memperbaiki hubungan dengan stakeholders
  • Memperbaiki hubungan dengan regulator
  • Meningkatkan semangat dan produktivitas karyawan
  • Peluang mendapatkan penghargaan

Tujuan CSR Bagi Organisasi

Pada dasarnya, CSR memiliki peran strategis, yaitu manajemen risiko. Khususnya dalam membentuk katup pengaman sosial. Berbeda dengan sumbangan sosial, CSR harus dijalankan di atas suatu program jangka panjang. Sementara itu, sumbangan sosial lebih bersifat sesaat dan berdampak sementara. Semangat CSR diharapkan dapat menciptakan keseimbangan, antara perusahaan, masyarakat, dan lingkungan.

Program CSR yang berkelanjutan merupakan keputusan yang rasional. Sebab, implementasi CSR melahirkan efek lingkaran emas yang dapat dinikmati oleh organisasi dan seluruh stakeholdernya. Melalui CSR, kesejahteraan dan kehidupan sosial ekonomi masyarakat lebih terjamin. Kondisi ini pada gilirannya akan menjamin kelancaran seluruh proses dan pemasaran hasil produksi. Terjaganya kelestarian lingkungan. Selain menjamin kelancaran proses produksi, juga menjamin ketersediaan pasokan bahan baku.

Bila dijalankan secara efektif, CSR dapat memperkuat akumulasi modal sosial, dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Modal sosial seperti kepercayaan, kohesivitas, altruisme, gotong-royong dan kolaborasi memiliki pengaruh yang besar terhadap pertumbuhan ekonomi. Melalui berbagai mekanisme, modal sosial dapat meningkatkan rasa tanggung jawab terhadap kepentingan publik. Meluasnya partisipasi dalam proses demokrasi, menguatnya keserasian masyarakat dan menurunnya tingkat kriminalitas.

Manajemen CSR

Elvinaro dan Dindin, mengutip Cutlip, Center dan Broom. Mengungkapkan bahwa terdapat empat tahapan manajemen PR terkait program kerja CSR. Program kerja CSR ini bertujuan mengubah masalah yang dihadapi PR. Menjadi masalah yang juga melibatkan CSR di dalamnya.

1. Defining CSR Problem

Menganalisis situasi. Misalnya latar belakang, dengan tujuan mendapatkan gambaran jelas akan sebuah masalah yang akan dan sedang dihadapi divisi PR.

2. Planning and Programming

Membuat perencanaan dan merancang pemikiran strategis. Caranya, membuat prediksi atau tujuan yang akan dicapai di masa depan (jangka panjang).

3. Action and Communication

Mulai mengambil tindakan berdasarkan rencana dan strategi yang sudah dibangun. Sembari melakukan aksi, menjaga komunikasi antara elemen juga sangat penting. Aksi dan komunikasi ini harus dijalankan pada saat dan menggunakan saluran yang tepat. Tujuannya, membangun pengertian dan menghindarkan elemen organisasi dari masalah akibat kesalahan komunikasi.

4. Evaluation

Langkah terakhir mengukur keberhasilan suatu program. Evaluasi dilakukan menggunakan penilaian brand awareness. Perubahan opini dan perubahan sikap yang didukung data kuantitatif. Hasil evaluasi menjadi bahan pertimbangan program CSR di masa depan.

Nah, itu tadi penjelasan mengenai definisi, bentuk dan manfaat CSR atau Corporate Social Responsibility. Bagi kamu yang ingin menjadi seorang profesional PR, kini Vocasia hadir dengan kursus online Public Relation Masterclass, lho. Kursus ini memberikan kamu akses full seumur hidup. Menarik bukan? yuk buruan gabung. Cek informasi lebih lanjut disini, ya!

Public relation masterclass
Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *