Di era serba modern seperti sekarang ini, banyak pekerjaan yang bisa dilakukan hanya dengan bermodalkan iPad atau iPhone saja. Salah satu pekerjaan yang memungkinkan dilakukan dengan perangkat iOs tersebut adalah mendesain rumah.
Buat kamu pengguna perangkat dengan sistem operasi iOS yang gemar atau bekerja di bidang desain rumah, maka aplikasi di bawah ini akan sangat bermanfaat dan berguna untuk memudahkan pekerjaanmu.
Saat ini sudah terdapat banyak smartphone yang canggih, tidak menutup kemungkinan jika sekarang pekerjaan mendesain rumah hanya bisa dilakukan pada perangkat komputer atau laptop saja.
Nyatanya, hanya bermodalkan smartphone atau tablet saja kamu sudah bisa mendesain rumah seperti mendesain menggunakan komputer atau laptop.
Buat kamu yang menggunakan iPad dan bekerja sebagai desainer rumah, merasa beruntunglah karena kamu sudah menemukan artikel ini.
Pada artikel ini Vocasia akan memberi tahu aplikasi desain rumah apa saja yang terdapat pada iOS dan digunakan oleh banyak orang alias populer
Daripada terlalu banyak berbasa-basi, yuk simak artikel berikut ini sampai tuntas!
1. Home Design 3D
Aplikasi desain rumah yang pertama yaitu home desain 3D, tersedia pada iPhone dan iPad. Aplikasi ini dikembangkan oleh Anuman dan untuk mencobanya kamu butuh untuk mengeluarkan uang alias aplikasi berbayar. Home Design 3D memungkinkan kamu untuk mendesain bagian interior rumah maupun bagian eksterior rumah. Aplikasi ini juga sudah dilengkapi banyak fitur dan dekorasi yang lengkap untuk mendesain rumah.
- Baca juga: Cara bernegosiasi yang baik
2. Home Repair 3D Free – Augmented Reality Design
Aplikasi yang dikembangkan oleh Aleksandr Varaska ini merupakan aplikasi home repair 3D. Aplikasi ini merupakan salah satu aplikasi design rumah yang populer dan unik. Aplikasi ini bisa dikategorikan unik karena aplikasi ini bisa menggunakan fitur augmented reality. Pada augmented realitynya juga terdapat banyak fitur yang memudahkan pekerjaan.
Aplikasi ini dibutuhkan uang untuk mendownloadnnya alias aplikasi berbayar dan aplikasi ini tersedia pada iPad dan iPhone.
- Baca juga: Persiapan persentasi bisnis
3. Homestyler Interior Design
Aplikasi desain rumah yang ketiga adalah Homestyler Interior Design, untuk menggunakan aplikasi ini kamu tidak perlu mengeluarkan uang alias aplikasi ini gratis. Ditambah lagi aplikasi ini juga bisa diakses menggunakan iPhone maupun iPad. Aplikasi ini dikembangkan oleh autodesk inc dan sudah dilengkapi oleh banyak komponen untuk mendesain rumah.
- Baca juga: Cara menilai orang saat interview
4. Home Design 3D Gold
Selanjutnya ada aplikasi Home Design 3D Gold, aplikasi ini merupakan aplikasi berbayar yang memungkinkan penggunanya untuk mendesain rumah dengan sangat mudah karena di dalamnya terdapat banyak sekali fitur unggulan. Aplikasi berkualitas ini dikembangkan oleh Anuman.
Aplikasi ini tersedia pada iPhone dan iPad
Aplikasi berbayar ini dikembangkan oleh MOC interior designer. Memang benar bahwa di aplikasi ini hanya bisa digunakan dalam bentuk 2 dimensi, namun pada palikasi ini terdapat skala perbandingan ukuran yang bisa digunakan sebagai acuan real di lapangan
Aplikasi ini bisa digunakan pada iPhone dan iPad
- Baca juga: Cara membahagiakan karyawan
6. Planner 5D Home Interior Design & Room Decorating
Planner 5D mengembangkan aplikasi desain rumah ini dengan tujuan memudahkan para penggunannya mendesain sebuah rancangan rumah dalam bentuk 2D maupun 3D. Aplikasi ini juga sudah didukung oleh banyak fitur komponen desain rumah.
Kamu bisa menggunakan aplikasi ini pada iPhone dan iPad secara gratis.
- Baca juga: Cara membuat aplikasi di iOS
7. Zillow Digs
Aplikasi ini bisa kamu donwload secara gratis pada app store dan tersedia pada perangkat iPhone maupun iPad. Aplikasi ini memungkinkan penggunanya untuk mendesain interior, memberikan warna cat, hingga membuat rincian perkiraan dana pembangunan rumah.
- Baca juga: Aplikasi edit video di HP
8. Room Planner Home Design
Aplikasi ini bisa kamu donwload pada app store dan tersedia pada perangkat iPhone maupun iPad. Untuk mencobanya kamu butuh mengeluarkan uang alias aplikasi ini berbayar. Aplikasi ini dikembangkan oleh Chief Architect. Banyak fitur menarik yang bisa pengguna manfaatkan untuk mendesain rumah dari berbagai sudut ruangan
Aplikasi ini mendukung konsep gambar secara 2D dan 3D
- Baca juga: tips kerja sambil liburan
9. Houzz Interior Design Ideas
Aplikasi ini bisa kamu donwload secara gratis pada app store dan tersedia pada perangkat iPhone maupun iPad. Aplikasi ini dikembangkan oleh Houzz inc. APlikasi ini menggunakan basis foto dalam proses penggunaanya
Demikian 9 Aplikasi desain rumah iOS yang bisa kamu gunakan pada iPhone maupun iPad yang kamu punya. Cukup pilih salah satu dari beberapa aplikasi di atas
- Baca juga: Tips negosiasi dengan klien
Nah, ada informasi tambahan nih buat kamu yang bingung mencari tempat untuk mengembangkan potensi diri
Kamu bisa mulai dengan mengikuti pelatihan online bersama Vocasia.
Karena Vocasia merupakan salah satu platform edukasi online yang menyediakan banyak pelatihan keahlian di berbagai macam bidang dengan bantuan mentor-mentor berpengalaman
Jika kamu ingin diskon dari khursus Vocasia kamu bisa klik tautan di bawah ini.
Edited by: Rangga Septio Wardana (Instagram: @ranggsward)
Leave a Reply