Tanggal:04 May 2024

5 Cara Merayakan Imlek di Kantor

Mau merayakan imlek bersama rekan kerja tapi bingung mau dirayakan seperti apa?

Vocasia punya solusinya!

Terdapat banyak cara yang bisa kamu lakukan di hari raya yang seru ini.

Tidak hanya seru, namun juga meriah tentunya. Ditambah lagi, perayaan ini bisa membuat seluruh rekankerja jauh lebih akrab.

1. Berbagi angpao

Pasti kita semua sudah tahu kalau hari raya yang satu ini identik dengan angpao.

Tidak hanya bersama keluarga, kamu juga bisa berbagi angpao dengan teman-teman di kantor.

Dengan begitu, kehangatan acara imlek di kantor akan lebih terasa.

2. Menghias kantor

Menghias kantor dengan tema chinese - @pixabay.com

Menghias kantor dengan tema chinese – @pixabay.com

Hari raya imlek identik juga dengan dekorasi bercorak merah.

Pada hari raya imlek, kamu bisa mengajak rekan kerja di kantor untuk saling menghias bersama di kantor.

Hal ini juga bisa meningkatkan keakraban di kantor.

3. Berpakaian tema imlek ketika ke kantor

Mengenakan pakaian bertema imlek ke kantor tidak hanya menambahkan kemeriahan, namun bisa juga menambahkan semangat kerja di kantor.

Tidak harus sesuai dengan budaya tradisional chinese, kamu juga bisa menggunakan pakaian dengan gaya kesukaanmu yang dihiasi warna merah.

4. Menyalakan lentera dan kembang api

Menyalakan lentera dan kembang api - @pixabay.com

Menyalakan lentera dan kembang api – @pixabay.com

Memang bermain kembang api di kantor bisa jadi berbahaya.

Namun kamu bisa melakukan hal ini bersama rekan di luar jam kerja.

Jika rekan-rekan tidak ingin menghidupi kembang api larut malam, kamu bisa menyalakannya ketika sore setelah matahari terbenam.

Cukup dengan kembang api kecil yang sederhana.

5. Berbagi makanan dan makan bersama

Salah satu tradisi imlek yang tidak boleh dilupakan yaitu berbagi makanan.

Hal ini tidak akan kalah seru dengan bermain kembang api. Pada dasarnya seseorang akan merasa senang jika mendapatkan makanan yang enak dari teman.

Untuk hari raya imlek, kamu bisa membagikan makanan khas seperti pangsit, mie dan buah jeruk.

Nah, ada informasi tambahan nih buat kamu yang bingung mencari tempat untuk mengembangkan potensi diri
Kamu bisa mulai dengan mengikuti pelatihan online bersama Vocasia.
Karena Vocasia merupakan salah satu platform edukasi online yang menyediakan banyak pelatihan keahlian di berbagai macam bidang dengan bantuan mentor-mentor berpengalaman
Yuk segara daftar, klik disini untuk mengunjungi website Vocasia!

pelatihan mengelola peran dan tanggung jawab pekerjaan vocasia
Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *