Tanggal:25 November 2024

Perbedaan Penggunaan May dan Might Lengkap dengan Contohnya

Artikel ini akan memberikan penjelasan mengenai perbedaan penggunaan kata May dan Might. Arti may dalam Bahasa Indonesia berarti mungkinkah atau bolehkah dan might merupakan bentuk past dari may

Perbedaan yang terdapat dari keduanya ini harus diperhatikan sebelum menggunakannya dalam suatu kalimat. Hal tersebut agar mengurangi kesalahan kamu dalam menyusun kalimat, juga penjelasan mengenai may dan might dalam artikel ini dapat berguna untuk pengetahuan dan wawasan yang kamu miliki. 

Secara singkat penggunaan may dan might sebagai modal auxiliaries ini berfungsi untuk menggambarkan sebuah aktivitas yang kemungkinan akan terjadi. Ingin tahu lebih lanjut contoh penggunaannya? Simak penjelasannya terlebih dahulu di bawah ini. 

Baca juga: Seberapa Pentingkah Fungsi RAM pada Kinerja PC maupun Laptop

Cara Penggunaan May dan Might

Contoh Penggunaan May dan Might. Sumber: pexels.com

May dan might secara singkat telah dijelaskan di atas yaitu suatu bentuk modal auxiliaries dalam kalimat yang berguna untuk menunjukkan aktivitas maupun kegiatan yang mungkin akan terjadi. Kedua kata tersebut memiliki arti “mungkin” dan might adalah bentuk past atau lampau dari may.

Bentuk might sebagai kata lampau dari may menyebabkan penggunaannya perlu mengacu pada kejadian lampau. Namun, penduduk Inggris kini tidak terlalu mementingkan akan hal tersebut sehingga penggunaan may dan might dapat digunakan dalam kalimat present tense, future tense, dan past tense. 

Sebagai modal auxiliaries, may dan might digunakan sebagai kata kerja bantu untuk menunjukkan kemungkinan atau permintaan izin untuk melakukan sesuatu. 

Secara spesifik, kata may dalam Bahasa Indonesia memiliki arti “boleh” atau “mungkin”. Dalam penggunaannya, may diperuntukkan kepada antar teman sebaya maupun orang yang sudah akrab.Persentase may berfungsi untuk menunjukkan kegiatan yang besar kemungkinannya terjadi sejumlah 50%. Kata may digunakan dalam beberapa kondisi seperti menyatakan izin, menyampaikan harapan, kondisi yang memungkinkan suatu hal terjadi, dan memberikan saran. 

Might juga memiliki arti yang sama dengan may yaitu “boleh”. Namun, kemungkinan terjadinya suatu aktivitas dalam penggunaan may lebih sedikit yaitu sekitar 30%. Might sering digunakan dalam conditional sentences dalam percakapan yang sopan dengan melibatkan orang yang lebih tua atau baru saja kenal. Might juga berfungsi dalam penggunaan kalimat permintaan atau saran, tetapi kurang digunakan secara umum oleh Bahasa Inggris penduduk Amerika.

Baca juga: Kalimat Ucapan Selamat dalam Bahasa Inggris

Contoh Kalimat Penggunaan May dan Might

Penggunaan May

  • You may follow the rules.
  • It may be caused by the accident.
  • He may buy something, if you wish.
  • You may go back home because I don’t want to meet anybody.
  • May you have a long happiness.
  • If you want to, you may come to my house.
  • He may turn pale when his crush comes.
  • May I borrow your skirt?
  • May I sit here?
  • May I come to your house tonight?

Baca juga: Apakah Bahasa Inggrisnya THR

Penggunaan Might

  • This might be the most difficult decision he would ever make.
  • If I bring my sunglasses, she might bring them too.
  • I might have done something to help you.
  • You might told me about your problem!
  • He might said that before I go!
  • They might not look alike.
  • It might be dangerous, be careful.
  • We might need some food.
  • Where and why are you going, when you might remain here?
  • Might I ask Mr. John about the homework?

Baca juga: Perbedaan Graphic Designer dan Visual Designer

Itu dia perbedaan penggunaan may dan might yang dapat digunakan dalam suatu kalimat Bahasa Inggris. Ketahui konteks penggunaannya agar kamu tidak mengalami kesalahan, ya!

Ingin membaca artikel menarik lainnya? Kamu bisa klik tautan berikut. Jangan lupa juga ikuti kami di instagram untuk mengetahui update dan informasi terbaru yang kami bagikan, ya!

Baca Juga: Kenali Apa itu Agency dan jenis-jenisnya!

Bagi kamu yang sedang belajar bahasa Inggris, kamu dapat menemukan pembelajaran yang dapat meningkatkan skill dalam berbahasa Inggris hanya dengan klik tautan berikut

Vocasia adalah platform online yang menyediakan berbagai kursus online dan dapat kamu gunakan dengan mudah dan praktis! Tunggu apalagi, nikmati segala penawaran khusus berupa potongan harga dan ikuti berbagai pelatihan agar skill dan pengetahuan kamu makin meningkat! 

Baca juga: Digital Agency adalah

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *