Tanggal:22 January 2025
jenis-jenis pemasaran langsung

Yuk Ketahui Jenis-jenis Pemasaran Langsung Beserta Manfaatnya

Setiap bisnis atau usaha pasti melakukan pemasaran. Pemasaran bertujuan agar orang-orang tahu hingga tertarik untuk membeli produk yang ditawarkan. Mengutip dari buku Prakarya dan Kewirausahaan oleh M. Tasurun Aminudin, pemasaran adalah kegiatan menyeluruh dan terencana yang dilakukan oleh suatu perusahaan atau organisasi untuk mengakomodir permintaan pasar. Dalam dunia pemasaran ada yang disebut dengan pemasaran langsung. Apa itu pemasaran langsung? Apa saja jenis-jenis pemasaran langsung? Lalu, apa manfaat pemasaran langsung? Yuk temukan jawabannya di bawah sini!

Apa itu Pemasaran Langsung?

Pemasaran Langsung

Direct marketing atau pemasaran langsung adalah strategi pemasaran yang memungkinkan adanya komunikasi secara langsung antara perusahaan dengan konsumen. Perusahaan yang menggunakan pemasaran langsung memiliki kesempatan untuk dapat membangun hubungan yang lebih dekat dengan konsumen. Oleh karena itu, pemasaran langsung disebut sebagai bentuk pemasaran yang efektif.

Baca juga: 10 Strategi Pemasaran di Era Digital

Jenis-jenis Pemasaran Langsung

Apa saja jenis-jenis pemasaran langsung? Yuk simak informasi berikut!

1. Personal Selling

Personal selling adalah jenis pemasaran langsung secara bertatap muka dengan calon pembeli. Metode ini biasanya dilaksanakan melalui manajemen pemasaran yang menentukan tempat-tempat tujuan dan pasar strategis untuk melalukan pemasaran. Personal selling dipandang sangat efektif untuk memperkenalkan produk baru karena memudahkan produsen dalam mengomunikasikan identitas produk. Hasilnya, masyarakat menjadi memahami produk atau jasa yang ditawarkan.

2. Direct Mail Marketing (Pemasaran Surat Langsung)

Direct Mail Marketing adalah jenis pemasaran langsung dengan menawarkan produk usaha atau jasa yang menarik melalui pesan, brosur, dan sejenisnya kepada konsumen. Surat yang dimaksudkan dapat berupa fax mail, email, dan voice mail.

3. Catalog Marketing

Catalog marketing adalah jenis pemasaran langsung dengan cara mengirimkan katalog ke berbagai pasar dan target potensial lainnya.

4. Telemarketing

Telemarketing adalah jenis pemasaran langsung dengan memanfaatkan telepon atau alat komunikasi suara lainnya untuk mempromosikan produk. Kedua belah pihak baru melakukan pertemuan setelah mendapatkan kesepakatan.

5. Kios Marketing

Kios marketing adalah jenis pemasaran langsung produk yang moderen dan daring dengan meletakkan sebuah mesin penerima pesanan pelanggan pada toko-toko mereka. Sudah banyak perusahaan yang menerapkan metode ini, yakni merancang mesin penerima pesanan pelanggan yang dinamakan kios dan menempatkannya di tempat-tempat umum, seperti toko, bandara, dan lainnya.

Baca juga:

Manfaat Pemasaran Langsung

Pemasaran langsung tentu memiliki manfaat hingga banyak perusahaan yang menerapkannya. Apa saja manfaat pemasaran langsung?

1. Target Calon Pelanggan Sudah Jelas

Pemasaran langsung memungkinkan perusahaan untuk menargetkan kelompok pelanggan tertentu menggunakan pesan promosi yang disesuaikan. Perusahaan dapat memfokuskan pesan pada orang-orang yang paling berpotensi membutuhkan produk atau jasa yang ditawarkan.

2. Anggaran Pemasaran Lebih Efisien

Pemasaran langsung yang telah berfokus pada demografi tertentu dapat membantu perusahaan dalam menetapkan target penjualan yang masuk akal. Dengan begitu, perusahaan dapat meningkatkan hasil penjualan dengan anggaran yang lebih efisien dibandingkan pemasaran tidak langsung.

3. Meningkatkan Loyalitas Pelanggan

Pemasaran langsung dianggap sangat baik untuk membangun dan mempertahankan hubungan dengan pelanggan dan prospek. Metode pemasaran langsung memungkinkan marketer untuk mempersonalisasi pesan iklan dan penawaran. Salah satu strategi yang bagus untuk dilakukan adalah menggabungkan kegiatan pemasaran langsung dengan program loyalitas pelanggan.

4. Membantu Mendorong Bisnis Baru

Komunikasi yang efektif dengan pelanggan menjadi landasan pelaku usaha untuk tetap menjalankan bisnis. Timbal balik yang bagus dari pelanggan tentu menjadi pertimbangan pelaku usaha untuk tetapi bertumbuh dan berkembang.

Baca juga:

Strategi Memperluas Networking untuk Tenaga Pemasaran

Tenaga Pemasaran

Sesuai dengan yang sudah tertulis di atas bahwa pemasaran sangat menentukan keberhasilan penjualan. Terlebih lagi melalui pemasaran langsung, manajemen perusahaan diharuskan untuk bertatap muka dengan pelanggan. Setiap pelanggan tentu memiliki karakter yang berbeda-beda. Oleh karena itu, tenaga pemasaran pastinya sangat dianjurkan untuk bisa berkomunikasi dan menjalin network dengan berbagai karakter.

Bersama Vocasia mari kupas tuntas teknik komunikasi pertama bertemu hingga strategi manajemen konflik. Apa saja yang akan kamu dapatkan?

  1. Memahami pentingnya network untuk bekerja, berkarir, dan berbisnis
  2. Memahami berbagai karakter manusia
  3. Memahami cara berkomunikasi dan disukai oleh berbagai karakter manusia
  4. Mengetahui cara Menyusun Business Model Canvas untuk pribadi agar lebih efektif dalam memasarkan value kepada network yang dipilih.
  5. Mengetahui Bagaimana mengelola pertemanan jika terjadi konflik
  6. Memahami Teknik Flywheel Marketing agar menjadi pribadi yang kredibel dan dapat dipercaya
  7. Memahami cara menjadi manusia yang penuh manfaat bagi manusia lainnya.

Ikuti kelas: Strategi Memperluas Networking untuk Tenaga Pemasaran

banner Kursus Online Bisnis Growth Hacking di Vocasia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *