Tanggal:22 January 2025

Skill-Skill Yang Harus Kamu Miliki Dalam Dunia Kerja!

Saat kamu masih berkuliah, mungkin kamu akan mempelajari skill-skill yang dibutuhkan saat kamu nanti akan bekerja. Tetapi, masih banyak sekali orang diluar sana yang sudah bekerja masih belum menerapkan skill-skill ini dalam dunia kerja. Bayangkan saja jika kamu belum bisa menerapkannya, akan sulit untuk kamu berkembang dalam dunia kerja. Kamu pastinya akan terhambat dalam diri sendiri, dan juga dari perspektif orang lain. 

Baca Juga | Pekerjaan Dengan Gaji Tertinggi di Dunia?

Dalam dunia kerja, sangat penting untuk kamu memiliki impresi yang baik dari bos, rekan kerja, dan lain-lainnya dalam lingkungan kerja kamu. Maka dari itu, kamu harus memperhatikan sikap, performa kerja, dan juga skill-skill yang kamu sudah pelajari sebelumnya saat masa-masa sekolah atau kuliah. Lalu, skill-skill apa saja sih yang mesti kamu terapkan dalam lingkungan kerja kamu? Yuk kita lihat bareng-bareng!

Baca Juga | Begini Lho Cara Keluar dari Lingkungan Kerja Toxic, Simak Baik-baik!

1. Teamwork 

Dalam pekerjaan, kamu pastinya tidak akan bekerja seorang diri. Memang ada beberapa pekerjaan yang mungkin kamu dapat kerjakan sendiri, tetapi ada juga yang membutuhkan kerja sama dengan rekan-rekan kerja kamu agar pekerjaan tersebut membuahkan hasil yang maksimal. Skill yang satu ini berjudul Teamwork, yang melambangkan betapa pentingnya kerja sama dalam suatu pekerjaan. Dengan kerja sama dalam sebuah tim, pastinya pekerjaan kamu juga akan tuntas lebih cepat.

Baca Juga | 6 Cara Mengajak Kerjasama Bisnis

2. Communication 

Skill berikutnya juga masih berhubungan dengan skill Teamwork. Mengetahui kamu dapat bekerja dengan rekan-rekan kamu, komunikasi pastinya akan terjadi. Skill Communication ini mungkin akan sering kamu asah dan gunakan selama bekerja, karena bayangkan saja kamu tidak menggunakan komunikasi setiap harinya dalam bekerja. Pasti akan sulit untuk kamu menyelesaikan kehidupan di lingkungan kantor.

Baca Juga | 8 Tips dan Cara Berkomunikasi di Dunia Kerja, Tidak Bertele-tele tapi Tepat Sasaran!

3. Initiative

Initiative skill juga sangat penting. Sebagai pekerja, kamu harus selalu mengedepankan ide-ide yang mungkin dapat kamu kembangkan dan gunakan untuk pekerjaan kamu. Kalau kamu tidak ada Initiative, sulit sekali untuk kamu berkembang dan belajar. Bisa saja, kamu akan tertinggal dan buntu sebagai pekerja. Maka dari itu, latihan untuk selalu aktif menggunakan Initiative Skillmu!

Baca Juga |Teori Gaya Kepemimpinan Menurut para Ahli, Lengkap Beserta Penjelasannya

4. Time Management 

Dalam bekerja, kamu akan menemukan momen-momen dimana waktu itu adalah segalanya. Contohnya saja deadline, meeting, dan sebagainya. Ini juga menyangkut kehidupan pribadi kamu yang akan harus diimbangi dengan dunia kerja. Bagaimana cara kamu menggunakan Time Management skill ini akan diuji setiap harinya. Apakah kamu bisa membagi waktu bekerja dengan kehidupan kamu diluar kerja? Selalu gunakan skill ini karena kamu akan melatih dirimu sendiri dengan menggunakannya setiap hari.

Baca Juga | Cara Membagi Waktu Kerja dan Usaha? Ini Cara-Caranya!

5. Learning 

Mungkin banyak pekerja meremehkan skill yang satu ini, padahal skill ini juga masih sangat dibutuhkan dalam dunia kerja lho! Learning memang kalau dipikirkan buat apa sih? Kan sudah bekerja? Tetapi hal tersebut seharusnya dihilangkan dari pikiran kamu. Siapa bilang kalau orang yang sudah bekerja tidak bisa atau boleh belajar lagi seperti saat masih sekolah atau kuliah? Karena setiap harinya saja kita masih belajar nyatanya, belajar dari kehidupan dan sebagainya. Jadi, pastinya kita juga harus tetap belajar dalam dunia kerja. Dengan belajar, kita akan menambah ilmu dan mengambil ilmu tersebut untuk bekal pekerjaan kamu yang akan datang.

Baca Juga | 6 Manfaat yang Kamu Dapatkan Jika Belajar TOEFL, Persiapkan dari Sekarang!

6. Technology

Kita tinggal dimana teknologi di sekitar kita sudah sangat pesat dan berkembang. Hampir setiap orang saja sekarang menggunakan gadget yang mungkin lebih dari satu. Teknologi memaksa kita untuk berubah dan berevolusi ke tahap yang lebih lagi setiap harinya. Skill yang satu ini juga diterapkan pada dunia kerja. Banyak sekali perusahaan-perusahaan yang membutuhkan teknologi untuk maju. Mulai dari komputer, televisi, radio, dan masih banyak lagi. 

Baca Juga |5 Website Untuk Belajar Pemrograman

Kamu yang sudah dan akan bekerja, jangan lupa untuk menerapkan skill-skill di atas ya!

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *