Tanggal:22 November 2024

7 Cara Bermain Catur dengan Mudah bagi Pemula

Cara bermain catur yang baik dan benar bagaimana ya? Catur merupakan cabang olahraga mengasah otak. Permainan ini mampu melatih dan meningkatkan kinerja otak, baik dari segi strategi maupun tingkat kesabaran pemain. Permainan catur ini sangatlah unik dan berbeda dari cabang olahraga lain. Akan tetapi, jika diamati pada negara kita, catur masih kalah pamor.

Konon ketika zaman dahulu, catur hanya dilakukan oleh orang-orang untuk sekadar mengisi waktu luang sebagai sarana hiburan tanpa mengetahui manfaat bermainnya. Namun, seiring dengan berkembangnya berbagai macam olahraga, catur pun turut populer mengikuti perkembangan zaman. Salah satu buktinya yakni terdapat lembaga yang menaungi olahraga catur yaitu PERCASI (Persatuan Catur Seluruh Indonesia).

Ada beberapa jenis dalam permainan catur. Misalnya catur online, beregu, cepat, dan lainnya. Setiap jenis memiliki makna simbolik yang tak diketahui oleh banyak orang. Keberadaan PERCASI yang dibangun pada tahun 1948 dapat menciptakan para pemain catur profesional yang sudah menjuarai banyak kompetisi.

Baca Juga | 10 Rekomendasi Novel Terbaik & Terbagus 2022

Oleh karena itu, Indonesia memiliki potensi yang cukup besar dalam bidang ini. Dilihat dari adanya pencatur andal yang mempunyai gelar Grand Master. Ternyata para pemain tak hanya tercipta dari kalangan orang tua saja, lho. Banyak para pecatur yang tergolong masih usia belia. Nah, jenis olahraga ini paling cocok untuk kalian yang tidak mau mengeluarkan energi ekstra.

Sebelum memainkannya, kalian wajib mempelajari cara bermain catur yang tepat. Tentunya agar bisa melumpuhkan lawanmu nantinya. Lantas, bagaimana cara bermain catur supaya bisa lebih baik dari lawan? Yuk, simak panduan lengkap dari Vocasia yang berikut ini. Akan kami berikan tips ampuh bermain catur supaya kalian memahaminya dengan mudah dan cepat.

Baca Juga | 5 Cara Mahir Bermain Gitar

Cara Bermain Catur bagi Pemula

Ilustrasi Permainan Catur (Pixebay)

Bagi pemula, ada baiknya pahami dulu tentang permainannya. Dalam permainan catur nantinya akan melibatkan 2 orang pemain. Masing-masing harus mengatur langkah untuk menjalankan bidak catur hingga memenangkan pertandingan. Selain menggunakan papan catur manual, permainan ini dapat dikita mainkan dalam versi digital. Permainan ini bisa dilakukan secara offline maupun online. Berikut penjelasan lengkap mengenai cara bermain catur.

Baca Juga | 6 Cara Sukses Menjalankan Bisnis Blogging

1. Memahami aturan bermain catur

Catur Dimainkan (Freepik)

Pertama kali yang perlu kalian pelajari dari permainan catur adalah memahami aturan dari catur itu sendiri. Bagaimana menata sebuah papan catur? Apakah bisa jika tak sengaja salah ketika menata papan catur? Jawabannya tidak bisa. Hal itu karena kunci utama dalam permainan ini terletak pada papan catur. Sehingga, peletakannya tidak boleh terbalik. Petak warna putih harus berada di sudut kanan pemain dan petak warna hitam di sebelah kanan bawah.

Kalian perlu mempelajarinya untuk mengenal identitas nama catur yang digunakan dalam permainan catur. Terdapat istilah buah catur yang terdiri dari dua pihak atau kelompok. Petak terang (warna terang misalnya bisa merah, putih, kuning, dan lain-lain) dan petak gelap (warna gelap misalnya hitam, coklat tua, hijau, biru, dan lain-lain). Masing-masing pihak terdiri dari delapan buah bidak (Pion), satu Raja, satu Menteri (ster), dua Benteng, serta Kuda dan Gajah (peluncur). Istilah ini wajib kalian hafal agar tidak bingung saat memainkannya.

Baca Juga | 7+ Situs Perpustakaan Online Bagi Pelajar Dan Mahasiswa

2. Mengetahui pergerakan buah catur

Setiap buah catur memiliki aturan dan cara bergerak yang berbeda. Pergerakan bidak catur ini juga wajib diketahui oleh para pemain catur.

  • King
    Pada buah catur, Raja hanya bisa bergerak satu kotak ke segala arah, baik naik, turun, samping, maupun diagonal. Raja sangat berharga dan harus dilindungi karena termasuk salah satu buah catur yang paling lemah.
  • Queen atau Menteri
    Istilah Queen atau Menteri merupakan buah catur terkuat yang sangat berguna untuk melindungi buah catur lainnya. Ia sering digunakan pemain untuk serangan berganda. Queen mengombinasikan kekuatan Gajah dan Benteng sehingga dianggap paling berharga selain King.
  • Kuda (Knight)
    Kuda merupakan buah catur yang paling rumit. Namun, ia satu-satunya yang dapat melompati buah lain. Kuda unggul untuk serangan yang muncul secara tiba-tiba dan bergerak dengan bentuk “L” yang terdiri dua kotak horizontal lalu satu kotak vertikal dapat bergerak ke arah mana pun.
  • Gajah (Bishop)
    Selanjutnya, ada istilah Gajah yang biasanya unggul pada posisi terbuka. Buah catur ini hanya dapat bergerak secara diagonal, namun dapat bergerak sejauh mungkin dan bisa digunakan untuk menyerang.
  • Benteng (Rook)
    Benteng memiliki bentuk seperti menara istana. Buah catur ini dapat melangkah sejauh yang diinginkannya. Tetapi, ia hanya dapat bergerak maju, mundur, dan ke samping. Benteng bisa menyerang buah catur yang berada di jalurnya.
  • Pion atau Bidak
    Meskipun Pion merupakan buah catur paling dasar, namun jangan dipandang sebelah mata. Ia sangat bagus untuk memerangkap lawan, bahkan bisa menciptakan skak mat pada King. Pion hanya dapat melangkah satu kotak ke depan, kecuali pada langkah pertama yang dapat melangkah ke depan dua kotak. Pion tidak dapat bergerak dengan langkah mundur.

Baca Juga | Ingin Kuliah Gratis Di Jepang? 4 Beasiswa Kuliah Di Jepang Yang Bisa Jadi Referensi

3. Mengatur strategi untuk melindungi King

Ilustrasi Raja Catur (Google)

Di dalam permainan catur, King harus dilindungi sebaik mungkin karna bisa menjadi malapetaka jika diserang. Tempatkan pada posisi yang paling aman. Selain itu, sediakan juga kotak untuk King agar dia bisa melarikan diri jika sewaktu-waktu terserang lawan. Bila di akhir permainan hanya tersisa beberapa buah catur dan Pion, pusatkanlah perlawanan dari King.

Baca juga | 7+ Gerakan Olahraga Mengecilkan Perut, Bye Perut Buncit!

4. Mendominasi papan pusat

Hal ini cukup penting mengingat permainan catur biasanya dimenangkan oleh pemain yang bisa mendominasi permainan, khususnya di area tengah. Ketika kalian mendominasi bagian pusat, maka buah catur akan lebih mudah bergerak ke segala penjuru. Lawan pun akan kesulitan menemukan kotak yang baik untuk buah caturnya. Untuk itu, jangan hanya terfokus di salah satu sisi catur saja sementara area tengah diabaikan.

Baca Juga | Harus Bangga! 7 Budaya Indonesia Yang Mendunia

5. Pertahankan bidak catur

Ilustrasi Menggunakan Bidak Catur (Google)

Dalam permainan catur, setiap bidak berharga dalam permainan. Jangan melepaskannya begitu saja dan termakan oleh lawan. Jika satu per satu bidak catur hilang, kesempatan untuk memenangkan pertandingan pun akan sirna. Pertahananmu akan runtuh jika kekurangan bidak catur di area dan tentunya susah untuk bertahan.

Baca Juga | 10 Manfaat Menabung Untuk Masa Depan Yang Baik

6. Gunakan seluruh bidak catur

Meskipun kalian memiliki bidak andalan, cobalah untuk memanfaatkan semua bidak yang dimiliki. Semakin banyak bidak yang digunakan, semakin banyak juga kemungkinan kombinasi serangan yang dapat kalian lakukan. Terutama untuk melawan musuh yang mumpuni. Sehingga, kalian dapat memenangkan permainan dengan rasa puas.

Baca Juga | 9 Alasan Pentingnya Menggunakan Skincare, Ternyata Bermanfaat Banget Loh!

7. Konsentrasi dalam mengambil keputusan

Berkonsentrasi (Pexels)

Konsentrasi merupakan modal utama bagi seorang pemain catur. Kalian harus berkonsentrasi penuh dalam permainan ini. Sekali saja salah langkah, maka akan berdampak fatal. Oleh karena itu, tetap fokus dalam mangambil keputusan saat menjalankan bidak. Pertimbangkan secara detail untung dan ruginya ketika menjalankan bidak itu. Jangan membuat langkah yang tergesa-gesa. Pastikan setiap langkah yang kalian buat mengarah kepada tujuan yang ingin dicapai.

Itulah, informasi seputar cara bermain catur. Hal yang perlu dipastikan dalam permainan ini adalah rutin berlatih. Kalian dapat bermain di rumah dengan teman ataupun keluarga supaya skill yang kalian punya dapat berkembang.

Baca Juga | 9 Aplikasi Pengatur Keuangan, Solusi Terbaik Mengendalikan Keuangan Yang Terpercaya, Yuk Coba!

kursus belajar membuat dimsum vocasia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *