Tanggal:22 January 2025

Bisnis Camilan yang Khas Lidah Orang Indonesia? Franchise Tahu Go Aja, Berikut Caranya!

ilustrasi franchise tahu go (pixabay.com)

Tentang Tahu Go

Sudah sejak lama kita paham bahwa tahu merupakan camilan yang murah meriah yang gurih dan lezatnya cocok di lidah orang indonesia, khususnya warga lokal, nih. Yang mana seiring dengan munculnya beragam jenis camilan kekinian membuat olahan tahu semakin beragam jenisnya dengan penekanan pada sisi modernnya, nih. Dimana atas dasar inovasi olahan tahu yang kekinian itulah melahirkan tahu go yang kita kenal sekarang ini.

Kalau melihat pesatnya perkembangan bisnis camilan tahu go, sebenarnya cuma usaha jajanan gerobak yang berbahan dasar tahu. Tapi, cita rasanya yang menarik dan unik ini berhasil memikat lidah orang Indonesia yang memang suka camilan tahu, apalagi kalau tahunya diolah secara baru dan modern, ya. Cita rasa khas yang dihadirkan oleh tahu go ini berupa begitu renyahnya tahu go pada tekstur luarnya tapi sangat lembut pada bagian dalamnya, nih.

Tak cukup punya daya tarik dari sisi kualitas dan enaknya produk olahan tahu, tapi harganya juga sangat terjangkau sehingga semua kalangan masyarakat bisa menikmatinya secara puas dalam jumlah yang banyak sekali pun, nih. Ya, harga jual dari tahu go ini tergolong murah dengan hanya Rp 1.600 setiap satu buah tahu dengan rasanya yang enak itu.

Atas harganya yang murah meriah dengan kualitas cita rasa olahan tahu yang tinggi ini mampu membawa tahu go hingga saat ini memiliki 220 cabang yang tersebar di kota-kota besar Indonesia di antaranya mulai dari Jakarta, Bandung, Bogor, hingga Yogyakarta. Dengan adanya banyak cabang yang bermitra dengan tahu go ini mampu menjadi bukti nyata kalau terjangkaunya harga modal hingga besarnya peluang untuk sukses, nih. Lantas, apakah Anda mulai tertarik untuk franchise tahu go? Pikirkan secara matang, ya.

Menu yang ada di Tahu Go

Sesuai dengan label atau jargonnya tahu go yakni ‘kriuknya bikin nagih!’, otomatis semua menu yang ada pada tahu go ini merupakan oleharan tahu goreng yang super istimewa dengan menggunakna bahan baku pilihan serta terjamin kualitasnya sehingga menciptakan tahu yang memiliki cita rasa kriuk di luar tapi sangat lembut di dalamnya. Untuk urusan apa yang membedakan dengan cita rasa tahu goreng atau tahu kriuk lainnya? Tentu saja racikan bumbu yang melapisi olahan tahu, nih. Racikan itu khas dan menjadi daya tarik konsumen untuk membeli tahu go dalam jumlah yang banyak dan racikan itu cuma bisa Anda dapatkan saat bergabung menjadi mitra dari tahu go, ya.

Syarat Franchise Tahu Go

Jika anda tertarik untuk menjadi mitra dari franchise tahu go, maka ada beberapa syarat maupun persiapan yang harus Anda pahami, berikut ini penjelasannya :

  • Lokasi berjualan yang stretegis, tentu saja pemilihan lokasi yang salah akan membuat olahan tahu yang bercita rasa tinggi jadi sepi peminat, ya. Begitu juga sebaliknya, dengan tahu go yang memiliki cita rasa tinggi dan didukung oleh lokasi yang strategis juga tepat sasaran tentu membuat bisnis Anda semakin laris manis, misalnya saja berada di tempat publik yang selalu ada lalu lalang orang beraktivitas
  • Persiapkan dokumen dan berbagai surat yang diperlukan untuk bermitra
  • Persiapkan modal

Biaya/ Harga Franchise Tahu Go

Bersumber dari website resmi Tahu Go untuk besaran biaya atau harga untuk investasi bersama Franchise Tahu Go sebesar 19,5 juta rupiah dan Anda akan mendapatkan berikut ini:

  • Set Gerobak
  1. Gerobak
  2. Handphone 1 pcs
  3. Kompor Mawar 1 pcs
  4. Selang Gas sepanjang 2 meter
  5. Regolator gas 1 pcs
  6. Tabung gas melon 3 kg sebanyak 1 pcs
  7. Rumah kompor/ Tong Custom 1 pcs
  8. Sodet kayu panjang 1 pcs
  9. Kuali ukuran 28 cm sebanyak 1 pcs
  10. Saringan kecil 1 pcs
  11. Saringan Stainles halus 1 pcs
  12. Saringan besar 1 pcs
  13. Gayung kuning 1 pcs
  14. Minyak goreng 10 liter
  15. Cincin selang 2 pcs
  16. Baskom plastik 2 pcs
  17. Pemantik api 1 pcs
  18. Sarung tangan plastik 1 pack
  19. Cabe rawit hijau ½ kg
  20. Kresek bening 1 pack
  21. Kardus Tahu Go 100 pcs
  22. Capitan gorengan 1 pcs
  23. Roll banner 1 pcs
  24. Print daftar harga promo 1 pcs
  25. Print daftar harga normal 1 pcs
  26. Stiker kemitraan Tahu Go 1 lembar
  27. Topi 2 pcs
  28. Apron 2 pcs
  29. Lap kain 2 pcs
  30. Bumbu basah 10 pack
  31. Bumbu kering 10 pack
  32. Tahu 1000 pcs
  33. Panduan goreng tahu 1 lembar
  • Iklan usaha Anda melalui media Facebook serta instagram ketika pembukaan awal, kemudian Tahu Go bakal branding di Instagram.
  • Registrasi langsung layanan Gi Food dan Grab Food

Cara Daftar Franchise Tahu Go

Buat Anda yang tertarik bergabung menjadi mitra Tahu Go maka segera ambil langkah cepat karena kesempatannya terbatas, berikut tata cara daftar menjadi mitra franchise Tahu Go:

  1. Siapkan titik lokasi yang strategis dan tepat untuk usaha
  2. Kemudian pelajari besaran investasi dan apa saja fasilitas yang Anda peroleh
  3. Jika semua sudah mantap atau belum jelas bisa langsung menghubungi call center Tahu Go di nomo telepon 081806749090

Itulah penjelasan mengenai franchise tahu go, jika kamu tak ingin ketinggalan diskon khursus dari Vocasia, klik tautan dibawah ini!.

Tertarik membuka usaha cemilan? Baca juga:

Franchise Tahu Walik, Camilan Khas Banyuwangi

Franchise Chicken Popop, Camilan Ayam Tepung Yang Gurih

Franchise Pentol Gila, Camilannya Orang Indonesia Yang Murah Meriah

Franchise Tahu Jeletot Taisi, Olahan Tahu Yang Pedas Dan Gurih

banner Kursus Online Bisnis Growth Hacking di Vocasia
scale up bisnis
Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *