Tanggal:22 January 2025

11 Cara Merawat Rambut agar Tetap Sehat!

Cara merawat rambut, terutama bagi para perempuan, bukanlah hal yang mudah. Padahal rambut sebagai bagian mahkota yang paling sering diperhatikan oleh orang lain. Oleh karena itu, memiliki rambut bagus dan sehat merupakan impian semua perempuan.

Akan tetapi, banyak sekali masalah yang sering dialami apalagi ketika kita sering beraktivitas di luar ruangan. Pasalnya, kulit kepala menjadi berketombe, rambut rontok dan bercabang, bahkan kering. Tak jarang banyak sekali perempuan yang lebih memilih perawatan ke salon maupun memakai produk perawatan eksklusif untuk menjaga kesehatan rambut.

Namun ternyata, kamu juga mampu melakukan perawatan secara mandiri di rumah. Ada banyak cara yang bisa kamu praktikkan untuk menghasilkan rambut yang sehat, kuat, dan berkilau. Tentunya tanpa perlu pergi ke salon dan merogoh kocek mahal.

Kuncinya kamu hanya perlu memperhatikan kebiasaan sehari-hari yang selama ini dilakukan serta telaten dalam merawatnya. Lalu, bagaimana cara merawat rambut yang benar? Berikut ini Vocasia akan rangkum beberapa tips supaya rambutmu tetap sehat secara berkala. Yuk, simak penjelasannya hingga akhir!

11 Cara Merawat Rambut agar Tetap Sehat

Perawatan Rambut (Pexels)

Rambut memiliki fungsi lebih dari sekadar mahkota. Dengan melakukan cara perawatan yang tepat ada banyak manfaat yang bisa kamu peroleh. Cara merawat rambut agar tetap sehat, di antaranya:

1. Mencuci rambut secara teratur

Ilustrasi Keramas (Pixebay)

Salah satu cara mengatasi rambut rontok adalah dengan mencuci rambut secara teratur. Hal ini untuk menghilangkan kotoran dan minyak berlebih yang sering menjadi penyebab rambut rontok. Sayangnya, tidak disarankan untuk keramas terlalu sering. Keramas terlalu sering akan membuat rambut dan akarnya menjadi sensitif. Jika kalian memiliki rambut kering, ada baiknya untuk mencucinya secara teratur dua kali seminggu. Sedangkan jika kalian memiliki kulit kepala berminyak, mencucinya setiap hari dapat membantu mengatasi kerontokan rambut.

Baca Juga : 11 Cara Mengatasi Rambut Rontok

2. Keramas menggunakan air dingin

Ilustrasi Air Dingin Mengalir (Unplash)

Air panas dapat menghilangkan minyak pelindung alami rambut. Jika terlalu sering keramas dengan air hangat, rambutmu akan menjadi kering. Sebagai gantinya, gunakan air sedikit di bawah suhu tubuh untuk merawat rambut kamu. Air dingin juga dapat membantu melancarkan peredaran darah di kulit kepala. Sehingga, akar rambut menerima nutrisi yang dibutuhkan. Untuk mendapatkan nutrisi yang maksimal, kamu bisa rutin menggunakan sampo yang mengandung milk nutri strong (sejenis protein susu) dan biji singkong. Sampo ini akan membantu menutrisi rambut secara mendalam, menjadikan rambut kuat dan sehat, serta mengurangi kerusakan.

Baca Juga : Cara Mewarnai Rambut Sendiri

3. Biarkan rambut mengering secara alami

Ilustrasi Mengeringkan Rambut Alami (Pixebay)

Proses pengeringan rambut memakai hairdryer memang lebih mudah dan cepat. Namun, penataan rambut menggunakan peralatan yang panas secara berlebih akan menghambat kekuatan akar rambut. Oleh karena itu, kita sebagai perempuan harus sanggup membatasi penggunaan alat pengering rambut. Akan lebih baik jika memakai handuk sebagai alat mengeringkan rambut secara alami.

Baca Juga : 10 Manfaat Vitamin C Untuk Kesehatan Tubuh

4. Jangan tertidur bila rambut sedang keadaan basah

Ilustrasi Rambut Basah (Unplash)

Cara merawat rambut lainnya yang dapat diterapkan buat perawatan rambut sehat yaitu jangan pernah tidur saat keadaan rambut masih basah. Sebab, kondisi ini bisa membuat rambut gampang rontok. Pastikan bahwa rambut kalian telah kering sepenuhnya sebelum tidur dan jangan terlalu keras menggosoknya dengan handuk. Hal itu lantaran bisa menghambat kutikula rambut.

Baca Juga : 9 Manfaat Infuse Water Untuk Kesehatan Tubuh

5. Gunakan produk tanpa bahan kimia

Produk Perawatan Rambut (Pixebay)

Cara mengatasi rambut rontok agar sehat dan lembut selanjutnya, kalian bisa memilih jenis sampo dan kondisioner yang tidak mengandung sulfat, paraben, polyethylene glycol, phthalates, formaldehyde, triclosan, dimethicone, dan retinyl palmitate. Hal itu karena bahan tersebut jika digunakan berlebihan dapat merusak rambut dan tidak baik untuk kesehatan. Jika kamu memiliki rambut kering, pertimbangkan sampo bebas sulfat. Pada dasarnya, sampo bebas sulfat dapat mempertahankan minyak alami pada kulit kepala dan rambut kalian serta membuat rambut lebih lembap.

Baca juga: Cara Perawatan Wajah Secara Alami di Rumah

6. Hindari paparan sinar matahari

Aktivitas Outdoor (Pexels)

Sinar matahari dan polusi dapat merusak dan membuat rambut kering. Jika kamu berada di luar ruangan, gunakan pelindung kepala seperti topi atau usahakan mengikat rambut agar tidak terkena sinar matahari secara langsung. Kamu juga bisa mengoleskan tabir surya khusus pada rambut. Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Clinical and Aesthetic Dermatology menemukan bahwa menggunakan tabir surya yang dirancang khusus untuk rambut dapat melindungi setiap helaian rambut dari sinar matahari.

Baca Juga : 10 Manfaat Jagung Untuk Tubuh

7. Hindari mengikat rambut kencang 

Ilustrasi Menguncir Rambut (Pixebay)

Mungkin kamu tidak menyadarinya, mengikat rambut terlalu kencang dapat menyebabkan rambut patah dan rontok. Terlalu sering melakukannya juga dapat merusak akar rambut. Selain itu, menarik terlalu keras juga bisa membuat saraf tegang dan mempengaruhi folikel kulit dan kepala pun menjadi pusing. Yuk, kita hentikan kebiasaan ini.

Baca Juga : 10+ Manfaat Garam Himalaya Untuk Kesehatan Tubuh

8. Merawat rambut menggunakan minyak esensial

Ilustrasi Minyak Almound (Pexels)

Selain menggunakan sampo dan kondisioner sesuai kebutuhan rambut, tips yang sangat penting untuk merawat rambut adalah dengan menutrisinya menggunakan minyak esensial. Hal tersebut dapat meningkatkan sirkulasi darah di kulit. Tidak berhenti sampai di situ, minyak juga membantu pertumbuhan rambut, memperbaiki ujung bercabang, dan mengembalikan kelembapan rambut. Ada beberapa alternatif bahan yang bisa digunakan selain minyak esensial untuk perawatan rambut, seperti minyak kelapa, minyak almond, dan minyak zaitun. Untuk mengetahui cara menggunakannya, kamu dapat mengoleskan minyak ke kepala dan membungkusnya dengan handuk. Cara merawat rambut kering ini dirancang agar minyak dapat menyerap dan bekerja dengan baik hingga ke pori-pori kulit kepala

Baca Juga : 10 Manfaat Pemanasan Sebelum Olahraga 

9. Gunakan masker rambut

Aloe Vera Masker Rambut (Pixebay)

Sama seperti produk perawatan kulit, masker rambut adalah perawatan rambut lainnya. Menggunakan masker rambut dapat menghidrasi rambut dan membantu mengendurkan kulit kepala sehingga folikel rambut lebih sehat. Sirkulasi darah akan membaik dan sangat mempengaruhi kesehatan kulit kepala maupun akar rambut.

Masker rambut juga disarankan untuk merawat rambut rusak yang disebabkan oleh penataan rambut yang berlebihan atau perubahan warna rambut yang sering. Jika punya banyak waktu, kamu bisa membuat masker rambut sendiri di rumah. Ada bahan-bahan alami yang bagus untuk rambut, seperti masker madu, lidah buaya, dan pisang.

Baca Juga : Rekomendasi Serum Korea Terbaik

10. Rutin menggunakan vitamin rambut

Ilustrasi Vitamin Rambut (Google)

Cara merawat rambut kuat adalah dengan menambahkan serum dan vitamin pada rambut. Serum rambut melindungi helaian rambut dari kerusakan akibat sinar matahari dan polusi. Sedangkan vitamin rambut berfungsi untuk menutrisi rambut agar tetap kuat meski ditata dengan berbagai macam model.

Vitamin rambut yang Vocasia rekomendasikan adalah Sunsilk Hair Vitamin 3in1 Mist. Mengandung vitamin B yang membantu menutrisi rambut, membuatnya lembut, sehat, dan mudah disisir. Aroma camellia di dalamnya juga bisa menambah kesegaran rambut kamu.

Baca Juga : 8 Manfaat Masker Alpukat

11. Mengonsumsi makanan sehat

Ilustrasi Makanan Sehat (Pixebay)

Tahapan terakhir, setelah mengetahui berbagai cara merawat rambut di atas, kamu juga harus memperhatikan asupan nutrisi makanan. Rajinlah mengonsumsi makanan sehat yang dapat membantu menjaga kesehatan rambut. Konsumsi makanan yang kaya akan protein dan asam amino secara rutin.

Nah, itulah beberapa cara merawat rambut supaya sehat dan kuat. Untuk hasil yang maksimal, kamu bisa lakukan secara konsisten, ya!

Kursus pelatihan usaha mie ayam vocasia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *