Tanggal:22 November 2024

Cara Membangun Personal Branding di Linkedin dan Manfaatnya

Ilustrasi cara personal branding menggunakan Linkedln (Pixabay.com/Geralt)

Baca Juga | Tips Mengisi Linkedln Untuk Fresh Graduate

Salah satu tujuan membangun personal branding di Linkedin adalah pilihan tepat. Pasalnya Linkedin tidak hanya digunakan untuk mendapat hubungan relasi yang luas dan mendapatkan informasi pekerjaan tetapi bisa menjadi salah satu media yang tepat untuk kamu membangun personal branding untuk jenjang karier. Dengan melakukan personal branding kamu akan lebih mudah mendapatkan koneksi sesuai dengan jenjang karier yang sama denganmu serta mendapatkan berbagai infomasi terkait pengembangan pontesimu. Nah, berikut penjelasannya.

Cara yang Mudah Membangun Personal Branding

Ilustrasi cara personal branding menggunakan Linkedln (Pixabay.com/Geralt)

Ilustrasi cara personal branding menggunakan Linkedln (Pixabay.com/Geralt)

1. Mengoptimalkan profil Linkedln

Profil adalah salah satu yang harus kamu perhatikan ketika ingin membangun personal branding di Linkedln. Isilah profile secara lengkap, gunakan foto yang jelas dan formal, buat summary yang menarik, tambahkan riwiyat pengalaman kerja yang jelas, sertakan portofolio (jika ada). Jangan lupa gunakan kata kunci yang sesuai target personal brandingmu.

Baca Juga | Yuk Kumpul, Ada 8 Tips Nih Agar LinkedInmu Menarik

2. Menggunakan URL Linkedln

Mengubah URL Linkedln profil menggunakan nama kamu agar mudah ditemukan di Linkedln ataupun di mesin pencarian Google sehingga dapat lebih mudah membantu personal branding.

3. Memposting secara Teratur

Dengan membagikan konten atau membuat status pencapaian yang telah kamu raih di sekolah atau pekerjaan, membagikan artikel, ikut melakukan share informasi yang menarik bisa menggunakan video ataua gambar pendukung lainnya. Perlu di ingat sebaiknya jika ingin  membagikan konten yang sekiranya memiliki kualitas dan informastif sesuai dengan personal brand yang kamu ingingkan.

4. Hindari menggunakan link

Berbeda dari media social yang lainnya, algoritma Linkedln biasanya akan memberikan penalti jika pada laman Linkedln terdapat tautan yang membuat pembaca keluar pada saat menyebarkan konten. Jika ini terjadi pada kamu nantinya hanya sedikit orang yang bisa melihat kontenmu. Sebaiknya, kamu bisa menyebarkan konten tanpa menggunakan link di Linkedln atau dapat menyunting dengan menambahkan tautan yang kamu inginkan.

Baca Juga | 10 Langkah Membangun Personal Branding Di Sosial Media

5. Meminta rekomendasi koneksi

Cara memperbanyak koneksimu di Linkedln adalah meminta rekomenasi dari koneksi yang kamu miliki. Kamu bisa menambahkan koneksi ke orang – orang terdekatmu terlebih dahulu. Sebelum meminta koneksi dengan seseorang gunakanlah kata – kata yang sopan.

Baca Juga | 7 Cara Berkomunikasi Yang Efektif Di Dunia Kerja

6. Melakukan Interaksi

Jangan hanya fokus dengan menyebarkan konten saja, kamu juga alangkah baiknya kamu melakukan interaksi dengan pengguna lainnya. Hal yang bisa kamu lakukan seperti, membalas komentar pada content yang kamu ingin sebarkan, dan menanggapi konten – konten yang disebarkan oleh rekan – rekan pengguna dari koneksimu.

Dengan berinteraksi di Linkedln, secara tidak langsung profile kamu semakinterlihat dan mempengaruhi personal brandingmu.

Baca Juga | 6 Cara Mengajak Kerjasama Bisnis

Manfaat Membangun Personal Branding di Linkedln

Melakukan personal branding akan mendapatkan keuntungan untuk kamu maupun perusahaan, antara lain:

1. Keuntungan sebagai indvidu

Baca Juga | 5 Cara Meningkatkan Produktivitas Kerja di Lingkungan Kantor

Kamu akan dipandang sebagai seorang ahli, atau expert, di bidang yang kamu tekuni. Apalagi jika memiliki jabatan yang cukup tinggi, seperti founder, CEO, atau senior. Hal tersebut akan mempengaruhi cara orang lain dalam memperlakukan kamu dengan lebih baik. Bahkan jika di kemudian hari kamu membuka usaha, kamu bisa mendapatkan lebih banyak keuntungan karena produk kamu akan dinilai lebih dan dipilih.

2. Keuntungan Personal Branding sebagai Perusahaan

Sebagai perusahaan, membangun citra diri atau branding companies akan membuat kamu bisa bekerja dengan lebih banyak koneksi, menyelenggarakan digital marketing strategist yang luar biasa bersama partner yang luar biasa juga, bahkan kamu jadi bisa dengan mudah memilih dengan siapa akan bekerja sama.

Baca Juga | 4 Cara Kerja di Luar Negeri

Nah, itu semua adalah penjelasan mengenai cara melakukan personal branding di Linkedln beserta manfaat – manfaatnya. Selamat mencoba..

Public relation masterclass
Sukses karir profesional - personal development
Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *