Tanggal:23 December 2024

6 Cara Promosi Jasa Make Up, Cocok untuk Pemula!

ilustrasi perbedaan marketing dan sales (pixabay.com)

1. Promosi Offline dari Mulut ke Mulut

Baca Juga | 10 Tips Cara Ampuh Mempromosikan Video Youtube

Memang sih tak bisa dipungkiri bahwa perkembangan teknologi itu semakin pesat juga besar pengaruhnya, termasuk dalam hal promosi jasa make up kamu, nih. Eitss, tapi sebelum kamu memusatkan perhatian 100% pada digital marketing, sebaiknya kamu lakukan promosi secara offline terlebih dahulu deh.

Baca Juga | Contoh Kalimat Mempromosikan Diri yang Efektif di Jobstreet

Cara promosi jasa make up ini akan semakin efektif jika kamu memiliki jaringan pertemanan yang luas, ya. Apalagi kalau pertemananmu itu saling support, sudah pasti promosi dari mulut ke mulut juga berlaku dalam pertemananmu. Bahkan kalau temanmu itu membutuhkan jasa make up pun otomatis langsung menggunakan jasamu dengan membayar tanpa minta harga teman alias minta diskon ya, eitss itu kalau pertemanan yang saling support, ya.

2. Membuat Website Jasa Make Up

Baca Juga | 9 Aplikasi Desain Website Terbaik, Wajib Kamu Tahu!

Cara promosi jasa make up berikutnya secara daring dengan membuat website resmi milikmu sendiri. Mengapa demikian? Ya tentu saja agar kesan dari jasa yang kamu tawarkan itu terlihat lebih profesional dan istimewa, ya. Tidak tahu bagaimana cara buat website resmi? Mintalah bantuan dari jasa pembuatan website berkualitas bahkan hingga jasa desain website pun ada kok.

Selain menawarkan jasa make up, kamu bisa mengisi website dengan konten-konten khas dan menarik seperti tips dan trik merias wajah bagi pemula, mungkin spesifiknya tutorial make up agar hidung terlihat macung atau wajah terlihat tirus, nih. Jadi, target konsumen tak terkesan wajib mengunjungi websitemu hanya untuk membeli jasa make up kamu, tapi juga bisa belajar secara gratis dari tips dan trik yang kamu bagikan. Tenang aja, kalau orang sudah suka kontenmu, ya tak menutup kemungkinan bahwa ia akan tertarik untuk menggunakan atau sekadar mencoba jasa make up kamu kok.

3. Tetapkan Tarif Jasa yang Menarik dan Bersaing

Baca Juga | Definisi Pajak Tidak Langsung dan Jenis-Jenisnya! Apa Aja Ya?

Agar perbandingan harga jasa yang kamu tetapkan tidak berbeda jauh dari jasa lainnya, sebaiknya kamu lakukan riset, ya. Selain itu, coba deh pertimbangkan bahwa dengan harga yang menarik alias miring dari jasa make up lainnya tentu saja menjadi daya tarik tersendiri bagi orang lain untuk menggunakan jasamu. Apalagi kalau kamu masih pemula dalam dunia jasa make up, lebih baik pakai harga yang menarik aja deh. Tapi tenang aja, tarif jasa make up bisa kamu ubah sewaktu-waktu ketika jumlah pelanggan yang menggunakan jasamu sudah semakin banyak, ya.

Baca Juga | Baru Hadir, Begini Cara Franchise Subway Indonesia

Nah, harga miring itu bisa dikemas dalam wujud pemberian cashback atau diskon yang menarik sehingga konsumen tertarik untuk memakai jasa make up kamu, nih. Tapi, apapun strategi dalam wujud harga yang menarik, kamu tetap harus menghitung untung ruginya, ya. Jangan sampai kamu justru mengalami kerugian, ingat modal make up juga kemampuanmu dalam merias itu harus terbayar dengan adil untuk dan atas dirimu sendiri, lho.

4. Gabung Bersama Komunitas Make Up Terbaik di Indonesia

Baca Juga | Ingin Kursus Fotografi Tapi Bingung Dimana? Ini Dia 6 Situs Kursus Fotografi

Cara promosi jasa make up yang keempat adalah dengan gabung komunitas. Agar jasa make up milikmu lebih dikenal oleh banyak orang, ada baiknya kamu menjalin hubungan pertemanan dengan komunitas make up. Selain promosi, kamu juga bisa mendapatkan banyak ilmu baru dari anggota komunitas lainnya. Keuntungan lainnya kamu bisa mendapatkan saran promosi dari penyedia jasa yang lebih berpengalaman. Mana trik promosi jasa make up yang lebih baik dan efektif.

5. Optimalkan Sosial Media Sebagai Media Marketing Online

Baca Juga | Inilah 5 Strategi Social Media Marketing yang Harus Anda Kuasai

Cara promosi jasa make up selanjutnya yakni  optimalisasi sosial media. Kamu bisa mengubah sosial mediamu dari personal menjadi bisnis dan memperkenalkan jasamu pada semua pengikut. Mengapa tak menggunakan akun sosial media pribadimu saja? Tentu saja kembali pada poin sebelumnya bahwa kamu harus membangun branding profesionalitas jasa make up kamu, ya.

Baca Juga | Pengertian Sosial Media Marketing Beserta 5 Manfaatnya

Lantas mengapa tak membuat akun sosial media baru khusus jasa make up yang sedang dirintis? Coba deh bayangkan butuh berapa lama akun baru itu bisa mendapatkan banyak perhatian atau banyak pengikut? Kalau pun membeli jasa penambah followers tentu saja itu pengikut palsu yang sangat kecil kemungkinannya untuk tertarik menggunakan jasa make up kamu kan? Jadi, lebih baik kamu saja yang secara pribadi membuat akun sosial media baru lalu menyerahkan akun sosial media pribadimu yang ada lingkup pertemananmu secara luas itu sebagai akun sosial media dari jasa make up untuk dilakukan branding serta promosi di dalamnya, ya.

Baca Juga | 5 Cara Menentukan Influencer untuk Promosi Bisnismu, Jangan Sampai Salah Pilih!

Salah satu trik atau cara promosi jasa make up terbaik adalah menonjolkan kata gratis pada postinganmu. Kamu bisa pilih produk apa yang akan kamu berikan secara gratis. Jika tidak ingin memberikan produk, cukup berikan layanan make up gratis sebagai gantinya. Penawaran gratis selalu menarik para konsumen untuk datang lagi dan menggunakan jasamu. Apalagi jika jasa make up yang kamu berikan mampu memuaskan selera pelanggan.

6. Sampaikan Penawaran Lengkap

Baca Juga | Kata-Kata Promosi di Facebook yang Menarik untuk Bisnismu

Ada beberapa cara promosi make up yang baik dan efektif salah satunya dengan menyampaikan kata penawaran lengkap. Mengapa kami sebut lengkap? Karena kata promosi tersebut mengandung banyak informasi termasuk jenis jasa make up yang kamu tawarkan.

Baca Juga | Kata – kata Promosi Menarik untuk Bisnis Onlinemu di Instagram

Tujuannya agar konsumen mengetahui jenis layanan make up apa saja yang kamu miliki entah itu jasa make up pernikahan, wisuda, kondangan dan sebagainya. Semakin banyak layanan yang kamu berikan semakin baik dan menguntungkan, lho.

banner Kursus Online Bisnis Growth Hacking di Vocasia
Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *